Kota JogjaNews

Nestle Dancow Batita Gerakan Senam Tanggap ! Berlanjut di Yogyakarta

0

Dalam rangka mengoptimalkan tumbuh kembang anak, Nestlé Dancow Batita memiliki program khusus batita. Gerakan Senam Tanggap! hari ini digelar di Yogyakarta. Program ini dirancang untuk anak berusia 3-5 tahun. Senam ini bertujuan untuk membantu anak usia prasekolah mencapai tumbuh kembang yang optimal melalui penekanan pada aspek stimulasi sekaligus melengkapi aspek nutrisi.

Gerakan ini merupakan kelanjutan dari Posyandu Tumbuh-Aktif-Tanggap (TAT) bersama PKK, bekerja sama dengan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Gerakan Senam Tanggap! merupakan hasil pengembangan ahli gizi Ali Khomsan dan psikolog Mayke S. Tedjasaputra.Yogyakarta merupakan kota ke-9 dari keseluruhan penyelenggaraan kegiatan di 17 Kota di Indonesia.Gerakan ini diikuti 40 guru,400 ibu dan 400 anak dari 400 PAUD di Yogyakarta.

Sebelum peserta mulai mengikuti Gerakan Senam Tanggap, acara didahului dengan pembekalan pengetahuan mengenai nutrisi dan stimulasi yang tepat kepada para guru dari 720 PAUD di Indonesia.Para guru tersebut dikumpulkan dalam kelas yang disebut Kelas Guru PAUD Tanggap!. Setelah mengikuti pembekalan, para guru diharapkan dapat berbagi pengetahuan kepada orang tua dan murid dengan cara melakukan senam setidaknya seminggu sekali di PAUD.

PAUD yang ikut serta dalam Gerakan Senam Tanggap akan berlomba dalam kompetisi di masing-masing kota. Kelak 18 PAUD terbaik akan dipertemukan untuk memperebutkan predikat juara nasional pada bulan Desember 2015.

Spin-off Harry Potter Tayang Tahun Depan

Previous article

10 Menu Baru Di Canting Restaurant

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja