Kota JogjaNews

Paku Alam X Naik Kereta Manik Koemolo, Dikirab Keliling Pakualaman

0

Ribuan orang memadati Pura Pakualaman dan sekitarnya, menyaksikan kirab ageng Jumenengan Paku Alam X, Kamis (7/1/2016) siang.

Sekitar 40 kuda dan enam kereta kencana beriringan dalam kirab tersebut.
Kereta-kereta ini ditarik puluhan kuda yang sebagian dipinjam dari Kraton Yogyakarta.

Paku Alam X menaiki kereta Manik Koemolo. Kereta itu diikuti para saudara dan abdi yang naik di kereta lainnya.

Kirab Ageng yang ini dimulai pukul 14.00, mengambil jarak sekitar 3,5 km dengan rute mengitari kompleks Pura Pakualaman.

Kirab ini melewati route Jalan Sultan Agung, Jalan Gajah Mada, Bausasran, Jalan Gayam, Jalan Cendana, Jalan Sultan Agung dan kembali ke Pakualaman. Sepanjang jalan, warga berdesakan menyaksikan prosesi kirab ageng tersebut.

54 Produk Obat Tradisional Perlu Diwaspadai

Previous article

Empat Perguruan Tinggi DI DIY Kekurangan Mahasiswa

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja