Starjogja.com, Yogyakarta – Sebagai wujud kontribusi untuk senantiasa menciptakan sebuah kehidupan serta dunia yang lebih baik (A Better Life, A Better World), Panasonic kembali menyelenggarakan pameran untuk menampilkan rangkaian produk terbarunya, yakni pendingin ruangan (Air Conditioner, AC), Panasonic Audio Visual 2016, dengan keunggulan yang tidak hanya memenuhi kebutuhan konsumen, namun juga ramah terhadap lingkungan. Pameran yang diadakan di Main Atrium Plaza Ambarukmo Yogyakarta pada 21-25 September 2016 ini, merupakan bagian dari rangkaian roadshow yang akan dilakukan di beberapa kota besar di Indonesia, guna menampilkan keunggulan teknologi produknya kepada masyarakat luas.
Presiden Director PT. Panasonic Gobel Indonesia, Hiroyoshi Suga mengatakan, pameran dan roadshow ini diharapkan dapat mempertegas dukungan Panasonic kepada pemerintah, untuk berkontribusi dalam menjaga lingkungan, dengan cara menampilkan lini ACSKYWING, Panasonic Viera 4K PRO dengan Hexa Chroma Drive terbaru dan line up terbaru Panasonic Audio. Selain itu, Panasonic juga ingin kembali menunjukkan komitmen perusahaan untuk terus memberikan solusi inovatif bagi para konsumen cerdas, dalam memilih produk home appliances yang berkualitas dan ramah lingkungan dan lebih dekat dengan konsumen.
Selama pameran berlangsung, untuk setiap pembelian produk AC Panasonic semua tipe, akan diberikan fasilitas pengiriman dan instalasi AC gratis dalam kurun waktu 1 x 24 jam dari waktu pembelian. Tidak hanya itu, konsumen juga berkesempatan mendapatkan lucky dip yang berisi voucher belanja hingga Rp. 1 juta dan penawaran trade in AC sampai dengan Rp. 1 juta. Selain itu, pelanggan dapat mengikuti Booth Tour untuk lebih mengenal rangkaian produk Panasonic, serta mencoba kegiatan menarik 360 Live Camera untuk mendapatkan paket produk dan merchandise dari PT. Panasonic Gobel Indonesia.
Hiroyoshi Suga menambahkan, hal tersebut merupakan bentuk apresiasi Panasonic terhadap loyalitas para pelanggan di Indonesia, dimana Panasonic ingin menawarkan sesuatu yang sangat istimewa melalui berbagai penawaran promosi selama acara berlangsung. Diharapkan, dari kegiatan ini, semakin banyak konsumen yang bisa menikmati solusi inovatif dari produk home appliances berkualitas dan ramah lingkungan. (Dewi Gunarto)
Comments