Kab GunungkidulNews

Semua SMP/MTS DI Kulon Progo Siap Gelar Ujian Berbasis Komputer

0
belajar dari rumah
Ilustrasi komputer UNBK

Semua SMP dan MTs di Kulonprogo menjadi penyelenggara Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2017. Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Kulonprogo meminta pihak sekolah mempersiapkan berbagai fasilitas pendukung kelancaran UNBK

Kepala Dinas Dikpora Kulonprogo, Sumarsana mengatakan, sebelumnya UNBK hanya dilaksanakan dua SMP, yaitu SMP Negeri 1 Wates dan SMP Negeri 1 Galur. Hal itu dianggap wajar mengingat 2016 adalah tahun pertama bagi UNBK jenjang SMP di Kulonprogo.

Dia memahami jika sekolah membutuhkan waktu untuk pengadaan fasilitas pendukung sesuai standar UNBK. Walau begitu, Sumarsana tetap menargetkan jumlah penyelenggara UNBK SMP bisa bertambah banyak di tahun berikutnya.

“Setidaknya ada satu sekolah di setiap kecamatan yang mampu dan bersedia melaksanakan UNBK,” ujar Sumarsana, Rabu (11/1/2017).

Namun, jumlah penyelenggara UNBK SMP ternyata bertambah signifikan di tahun 2017. Seluruh SMP/MTs negeri maupun swasta di Kulonprogo dinyatakan siap melaksanakan UNBK. Jumlahnya mencapai 79 sekolah. Sumarsana lalu mengungkapkan, sosialisasi tahap awal sudah digelar pada Senin (9/1/2017) kemarin.

Masyarakat Minta Pemerintah Kaji Ulang Rencana Kenaikan Harga Elpiji 3 Kg

Previous article

Jalur Alternatif Jogja – Wonosari Dianggarkan 61 M

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *