Star Jogja- Yogyakarta. Study Theater Club Yogyakarta (STC) kembali menyelenggarakan Bincang-Bincang Teater (BBT) di bulan Maret ini, dan telah memasuki edisi ke-3. Acara akan diselenggarakan pada hari Senin, 27 Maret 2017 pukul 19.38 wib, bertempat di Ruang Seminar Taman Budaya Yogyakarta.
Tema yang diangkat adalah Seri Sejarah: Kisah Teater Yogya Era 70-an, dengan menghadirkan pemantik teaterawan angkatan 70-an, yaitu Fajar Suharno (Bengkel Teater/ Teater Dinasti) dan Meritz Hindra (Teater Alam) dengan moderator Udik Supriyanta (Dewan Teater Yogyakarta).
“Tema ini kami angkat untuk kembali mengetengakan semangat teater di tahun 70-an. Selain itu, juga untuk membaca proses kreatif pada zaman itu, baik sumber penciptaan, metode-metode latihan, model penyutradaraan, dan dinamika yang berkembang pada zaman itu,” kata Anes Prabu, Ketua STC.
STC sengaja mendatangkan pelaku-pelaku teater era 70-an agar masyarakat dapat mengetahui secara langsung proses-proses kreatif dan ketegangannya, yang konon pada era itu benar-benar ‘serius’. Sebab, para pelaku era itu, saat ini, merasakan perubahan-perubahan yang drastis, yang jelas berbeda dengan zaman itu. Apalagi perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan, turut memperngaruhi perkembangan teater.
Selain diskusi, acara juga akan diisi oleh pentas pembuka. Pada edisi ketiga ini, pentas pembuka akan menampilkan aktor Bayu Aji Setiawan (Teater JAB UAD) dengan monolog naskah cerpen Robohnya Surau Kami karya AA Navis. Acara ini terbuka untuk umum dan gratis ( Den)
Comments