Kota JogjaNews

UNBK SMK DIY 2017 ,PLN-Telkom Siap Tidak Padam

0

Star Jogja ,Yogyakarta. Telkom dan PLN siap mengawal pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat sekolah menengah kejuruan (SMK) yang akan dimulai pada Senin (3/4) ini. Telkom menyiapkan 12 unit genset portable untuk mengatasi permasalahan jaringan jika listrik padam.
Manager Access Maintenance & Optima Telkom Witel Jogja, Dwi Happy, menegaskan kesiapan Telkom itu dalam mendukung pelaksanaan ujian nasional berbasis komputer untuk siswa SMK di DIY. Selain menyiapkan petugas, Telkom menyiapkan genset portable untuk mengantisipasi listrik mati saat ujian berlangsung.
“Penyediaan genset portable ini dilakukan agar dapat terus menjaga kestabilan jaringan internet pada beberapa tempat,” ungkapnya kepada Harian Jogja, Minggu (2/4). Untuk petugas maintenance nya, Telkom sudah menyiapkan 80 orang untuk mengawal jalannya ujian.
Dari PLN, Humas PLN Area Jogja, Kardiman Paulus, mengatakan akan menjaga pasokan listrik di wilayah DIY. Kantornya bakal meminimalkan kegiatan pemeliharaan listrik secara berkala. Sekolah pun diimbau menyiapkan generator set sebagai antisipasi gangguan kelistrikan di luar jangkauan PLN.Holy Kartika N.S/JIBI/Harian Jogja |

Trans Jogja Gagal Operasikan 17 Jalur, Realisasi Baru 3 Jalur

Previous article

Ayo Beri Masukan Lewat Lapor Sleman!

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja