StarJogja.com, JOGJA – Giliran siswa siswi SMP pada awal bulan Mei ini akan melaksanakan ujian nasional. Ujian Nasional di seluruh SMP negeri dan swasta di Kabupaten Sleman, yang berlangsung 2 hingga 8 Mei akan dilaksanakan dengan berbasis kompuiter atau UNBK.
Hal tersebut diperkuat oleh pernyataan yang disampaikan oleh Kepala Bidang Pembinaan SMP Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman Ery Wiryana, Ery mengatakan, seluruh SMP di Sleman akan menyelenggarakan ujian nasional dengan berbasis komputer atau UNBK.
Menurut Ery, seperti dikutip dari Antara, sampai saat ini belum ada laporan dari sekolah yang menngajukan UN melalui sistem tulis atau ujian berbasis kertas dan pensil atau paper test based.
Ia mengatakan, sebanyak 136 SMP yang ada di Kabupaten Sleman, seluruhnya telah siap untuk melaksanakan UNBK 2017. Dari jumlah tersebut 85 SMP menyelenggarakan UNBK secara mandiri dan sebanyak 51 SMP menumpang menggunakan fasilitas komputer dari SMA dan SMK terdekat. Untuk jumlah siswa peserta UNBK 2017 sebanyak 14.575. (AM)
Comments