StarJogja.com, JOGJA – Ternyata ada benarnya istilah belajar dari pengalaman. Terinspirasi dari perjuangan ibunya melawan kanker payudara, pelajar usia 18 tahun asal Meksiko menciptakan bra yang dapat mendeteksi kanker payudara.
Dilansir dari CNNIndonesia yang dikutip dari Independent UK, berkat rancangannya itu, remaja bernama Julian Rios Cantu itu pun mendapatkan penghargaan dari Global Student Enterpreneur Awards. Dia berhasil mengalahkan 13 pelajar dari seluruh dunia dan membawa pulang $20 ribu.
Bra yang diberi nama EVA dilengkapi sekitar 200 biosensor. Tujuannya, untuk memantau perubahan suhu, bentuk dan berat payudara.
Dia mengatakan, biosensor berfungsi untuk menentukan konduktivitas termal berdasarkan zona tertentu. Biasanya, penderita kanker payudara harus merelakan kehilangan payudaranya karena diangkat untuk menghentikan sel kankernya. Maka itu, dukungan dari berbagai pihak sangat dibutuhkan oleh para penderita kanker ini.
Dia mengatakan, panas yang dihasilkan dari biosensor tersebut dapat mengindikasikan lebih banyak aliran darah. Hal tersebut dapat memberikan asupan untuk aliran darah dalam melawan beberapa jenis sel kanker.
Informasi yang terdapat dari bra tersebut dapat disalurkan ke saluran gawai dengan menggunakan bluetooth. Dari sana, seseorang dapat mengetahui informasi soal kesehatan payudaranya.(AM)
Comments