StarJogja.com, JOGJA – Dinas Perdagangan Kabupaten Bantul, menjamin tidak ada kelangkaan elpiji dalam tabung ukuran tiga kilogram selama sebulan menjelang bulan Ramadhan 1438 Hijriah.
Kepala Dinas Perdagangan Bantul Subiyanta Hadi, mengatakan, tidak ada istilah kelangkaan elpiji, karena pasokan ke setiap daerah termasuk di Kabupaten Bantul sudah dikuota berapa-berapanya oleh Pertamina.
Seperti dikutip dari Antara, Menurut Hadi, kuota elpiji tiga kilogram untuk Bantul yang diberikan Pertamina sudah memperhitungkan kebutuhan konsumen selama satu tahun, yang kemudian dirinci untuk didistribusikan setiap bulan hingga harian.
Namun demikian, pihaknya tidak memungkiri jika ada laporan dari warga yang mengalami kesulitan mendapat barang bersubsidi tersebut pada awal Mei ini, namun itu bukan berarti ada kelangkaan terlebih hanya dialami sebagian warga Bantul.
Hal itu, menurut dia, karena PT Pertamina biasanya menerapkan strategi distribusi elpiji yaitu dengan mengurangi pasokan elpiji pada April dan Mei untuk kemudian ditambahkan pada Juni-Juli atau bertepatan dengan puasa sampai Lebaran.
Terkait dengan pasokan elpiji menghadapi bulan Ramadhan, kata dia, instansinya belum melakukan koordinasi lebih lanjut dengan Pertamina, namun demikian seperti pada tahun-tahun lalu pasokan ditambah guna memenuhi permintaan yang juga naik. (AM)
Comments