Flash Info

Rumah sakit Dharmais terkena serangan ransoware WannaCry

0

Starjogja.com, Jogja – Salah satu instansi yang sudah terkena virus ransoware WannaCry adalah Rumah Sakit Dharmais. Meski demikian Kepala Humas Rumah Sakit Kanker Dharmais, Chaeruddin menegaskan tidak akan memberikan uang tebusan terkait serangan ransoware WannaCry yang berdampak pada 61 komputer di rumah sakit tersebut.

Dari 600 komputer di RS Kanker Dharmais, hanya 60 komputer yang positif terinfeksi virus ransomware.  Sebagian besar yang terkena juga bukan komputer pelayanan, melainkan komputer pribadi di setiap ruangan staff atau pegawai.

Ratusan pasien di Rumah Sakit Kanker Dharmais masih harus rela antre lebih lama lantaran adanya gangguan pada Sistem Informasi Rumah Sakit (SIRS) yang terkena serangan siber “ransomware” yang menginfeksi komputer secara global.

Seperti dikutip dari Republika.co.id,  spanduk bertuliskan pemberitahuan  rumah sakit diserang virus komputer masih terpasang di tempat pendaftaran dan pelayanan pasien. Para pasien juga masih harus terus bersabar karena pelayanan yang biasanya dibuka pukul 07.00 WIB, pada Selasa (16/5) dibuka pada pukul 10.00 WIB. (AM)

Ratusan sumur ambles di Kediri dampak dari fenomena naiknya muka air tanah

Previous article

Aplikasi ini bisa bikin patung atau lukisan jadi tersenyum

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info