Starjogja.com, Jogja – Kepolisian Resor Kabupaten Gunung Kidul, meningkatkan patroli mengantisipasi kejahatan selama bulan Ramadhan dan mengantisipasi maraknya aksi teror terhadap anggota kepolisian.
Kasubag Humas Polres Gunung Kidul Iptu Ngadino mengatakan, sesuai dengan perintah atasan, diperintahkan kepada seluruh anggota untuk meningkatkan kegiatan patroli malam. Sesuai standar oprasional prosedur (SOP), dalam bertugas setiap anggota wajib dilengkapi dengan senjata.
Dia mengatakan pengamanan selama Ramadhan ditingkatkan demi menjaga kekhusukan umat muslim dalam menjalankan ibadah puasa. Anggota kepolisian ditingkat polsek, setiap malam menggelar patroli. Razia menyasar lokasi yang diduga sebagai sarang prostitusi, narkoba kesejumlah penginapan maupun hotel.
Dikutip dari Antara, Ngadino mengatakan kemananan yang berkembang belakangan ini, seperti adanya teror bom di Ibukota Jakarta perlu menjadi perhatian bersama. (Am)
Comments