STARJOGJA.COM , MUSIC– Katy Perry dinobatkan sebagai orang pertama dengan followers terbanyak di Twitter. Pengumuman tersebut secara langsung diungkapkan oleh Twitter melalui sebuah video.
Video tersebut berisi kompilasi aktivitas sang bintang sejak kali pertama bergabung pada 2009 lalu, disertai penjelasan “Hari ini, kami [saksi] #WITNESS sejarah”.
Justin Bieber menjadi orang kedua yang banyak diikuti, ia memiliki 96,7 juta follower. Mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama ada di tempat ketiga dengan hampir 91 juta pengikut.
Baca juga: Katy Perry Bantah Pernah Operasi Plastik
Menurut situs Twitter Counter, seperti dilansir dari laman Independent, orang-orang yang berada di 100 teratas adalah bintang pop, olahragawan, politikus maupun orang-orang yang kerap muncul di media.
Presiden AS Donald Trump menjadi pemimpin yang sedang menjabat paling banyak punya pengikut. Ia berada di urutan ke-33 dengan 32,4 follower.
Berikut ini adalah lima besar tokoh yang paling banyak diikuti di Twitter:
1. @katyperry 100 juta pengikut
2. @justinbieber 96,7 juta pengikut
3. @BarackObama 90,8 juta pengikut
4. @taylorswift13 85,1 juta pengikut
5. @rihanna 74,1 juta pengikut
Comments