Kota JogjaNews

3 Kampus di DIY disarankan merger

0

Starjogja.com, Jogja – Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) Wilayah V DIY menyarankan penggabungan atau merger tiga kampus dengan disiplin ilmu yang berbeda. Ketiganya merupakan perguruan tinggi swasta (PTS) di Jogja yang tidak berkembang karena kesulitan menjaring mahasiswa.

Koordinator Kopertis Wilayah V Bambang Supriyadi menyampaikan proses penggabungan itu bisa dilakukan dengan dua cara. Pertama, jika sesama kampus kecil bisa dilakukan dengan merger. Kedua, jika ada salahsatu di antara kampus yang akan digabung tersebut ada kategori besar, maka menggunakan sistem akuisisi. Dilansir dari laman Harianjogja.com Kampus yang besar itu mengakuisisi yang kecil. Akantetapi, kedua jenis penggabungan itu tak akan bisa berjalan tanpa ada keikhlasan dari pengelola atau pengurus yayasan.

Pihaknya juga meminta sejumlah kampus yang berada di bawah satu yayasan agar dilebur menjadi satu jika tak mampu berkembang dengan baik. Mengingat ada yayasan yang memiliki sampai empat PTS berbeda. Jika digabungkan hal itu akan lebih baik.

Terkait merger tersebut, pihaknya berusaha memfasilitasi untuk kesepakatan antar PTS yang akan digabung. Jika sudah sepakat, upaya yang bisa dilakukan Kopertis, hanya mendorong Kemenristek Dikti, agar jangan menunda untuk mengeluarkan SK penggabungan. (Am)

Pemkot berharap Prawiro Coffee Festival jadi agenda rutin

Previous article

Parabena, zat kimia dalam sabun yang bisa pengaruhi kualitas sperma pria

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja