Kab GunungkidulNews

Libur ahir tahun, Gunung Kidul targetkan 280.000 wisatawan

0
tenaga harian lepas

Starjogja.com, Gunung Kidul –  Dinas Pariwisata Gunung Kidul selama libur akhir tahun menargetkan kunjungan sebanyak 280.000 pengunjung dengan nominal pendapatan sebesar Rp1,2 miliar. Diharapkan dengan target tersebut mampu melampaui target pendapatan di tahun ini sebesar Rp25,6 miliar.

Kepala Dinas Pariwisata Gunung Kidul Saryanto mengatakan, untuk target PAD wisata hingga saat ini belum memenuhi target. Pasalnya dari target Rp25,6 miliar, baru terealisasi sebesar Rp23,3 miliar. “Adanya libur akhir tahun ini pun dijadikan senjata untuk memenuhi target PAD yang dibebankan oleh pemkab”ungkapnya seperti ditulis Harianjogja.com.

Selain mematok target pendapatan, selama libur akhir tahun, dinas pariwisata juga memasang target jumlah kunjungan sebanyak 280.000 orang. Adapun rinciannya, sebanyak 228.000 merupakan pengunjung di obyek yang ditarik retribusi wisata, sedangkan sisanya 52.000 pengunjung merupakan wisatawan di tempat-tempat wisata yang masih bebas.

Untuk mencapai target ini, kata Saryanto, pihaknya telah melakukan berbagai persiapan mulai dengan berbagai atraksi dan kegiatan. Sebagai contoh, untuk menarik wisatawan, dinas pariwisata sudah mengagendakan lomba selancar di Pantai Wediombo, Jepitu, Girisubo dan panjat tebing di Pantai Siung, Purwodadi, Tepus. Rencananya kegiatan even olahraga ini dilaksankaan pada 30-31 Desember mendatang.

(Am)

Sambut wisatawan, Dinpar DIY siapkan panggung hiburan di berbagai titik

Previous article

Grand Mercure Jogja hadirkan Classic Disco Fever Party di Pergantian Tahun

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *