Starjogja.com, Kulon Progo – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kulon Progo mengeklaim mampu menurunkan angka pengangguran sepanjang 2017. Disnakertrans mencatat tingginya angka partisipasi angkatan kerja di Kulon Progo dalam tahun tersebut.
Menurut data yang dimiliki oleh Pemerintah Kabupaten Kulon Progo, angka pengangguran di Kulon Progo pada 2017 yaitu 1,99%, atau dapat dimaknai ada dua penganggur dari tiap 100 orang angkatan kerja. Angka ini disebut lebih rendah dibanding kabupaten/kota lain di DIY dan rerata pengangguran tingkat provinsi. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Disnakertrans Kulon Progo Eko Wisnu Wardhana.
Selain itu, sepanjang 2017 Disnakertrans juga mampu menyalurkan penempatan kerja untuk 2.533 tenaga kerja, dalam hal ini bidang manufaktur masih banyak diminati. Ia mengungkapkan, angka tingkat pengangguran di DIY diketahui sebesar 3,02%, sedangkan Jogja 5,08%, disusul Sleman 3,51 persen. Angka pengangguran di Bantul 3,12% dan Gunungkidul 1,65%, demikian Harianjogja.com.
(Am)
Comments