Flash InfoTechno

Maglev, Proyek Kereta Berkecepatan 600 Km/Jam

0

Starjogja.com, Jogja – Berbicara mengenai perkembangan Kereta Api saat ini tidak bisa lepas dari Negeri Tirai Bambu. Komite Peninjau Perusahaan Kereta Api China (CRRC) beranggotakan 19 orang terdiri atas akademisi dan pakar menyetujui rencana teknis untuk mengembangkan lebih lanjut kereta cepat levitasi magnetik (maglev) dan sarana pendukungnya.

Dalam rencana tersebut disebutkan bahwa kecepatan kereta ditingkatkan menjadi 600 kilometer per jam untuk mengisi celah antara kecepatan kereta cepat yang ada sekarang 350 kilometer per jam dan pesawat yang mampu terbang dengan kecepatan 800 s.d. 1.000 kilometer per jam.

Rancangan dan konstruksi akan segera dimulai. Sampelnya akan dibangun pada tahun ini dan finalisasi kereta dengan uji laju sejauh 5 kilometer akan dilakukan pada tahun 2020, demikian pernyataan Wakil Kepala Teknik CRRC Qingdao Sifang Co, Ding Sansan, dikutip media resmi setempat, dikutip dari Antara.

Sebanyak 16 perusahaan di Cina, perguruan tinggi, dan lembaga penelitian dilibatkan dalam proyek yang dikendalikan oleh CRRC Qingdao Sifang Co itu.
(Am)

Walhi Imbau Masyarakat Buat Sumur Resapan Untuk Memanen Air

Previous article

Komunitas Sepeda Motor Bantul Deklarasikan Antiklithih

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info