Starjogja.com, Jogja – Kebanyakan wanita modern saat ini tidak bisa terlepas dari perawatan kulit, baik kulit wajah maupun bagian tubuh lainnya. Kulit yang bersih dan sehat menjadi idaman bagi semua orang. Bahkan ada sebagian orang yang rela merogoh kocek lebih dalam untuk bisa tampil menarik karena kondisi kulit tubuhnya nampak putih dan bersih.
Akan tetapi tentu dengan hanya melakukan perawatan ari luar saja tidaklah cukup. Bantuan dari dalam, seperti makanan dan minuman tertentu, juga memiliki peran yang sama pentingnya untuk kesehatan kulit.
Ada beberapa makanan yang apabila dikonsumsi sesuai dengan aturan akan membantu menjaga kulit menjadi sehat, berikut beberapa makanan yang dapat membantu menjaga kulit sehat, dikutip dari Kompas.com, (22/02).
1. Stroberi
Menurut penelitian yang dipublikasikan dalam The American Journal of Clinical Nutrition, makan makanan kaya vitamin C, seperti stroberi, membantu memperlambat munculnya keriput dan masalah kulit kering akibat proses penuaan.
2. Pepaya
Berbagai penelitian telah membuktikan bahwa vitamin C dapat melindungi sel kulit dari kerusakan yang disebabkan sinar matahari dengan memperbaiki DNA yang telah rusak oleh sinar UV.
3. Tomat
Banyak mengkonsumsi lycopene (zat karotenoid yang membuat tomat berwarna merah) dapat melindungi kulit dari panggangan sinar matahari.
Dalam suatu penelitian, partisipan yang terkena paparan sinar UV diketahui berisiko lebih kecil mengalami iritasi kulit setelah mengonsumsi 2,5 sendok makan pasta tomat atau meminum setidaknya 350 ml jus wortel setiap hari, sebagai tambahan dari makanan mereka sehari-hari selama 10 – 12 minggu.
4. Bayam
Bayam memiliki kadar lutein yang tinggi, berfungsi melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV. Ketika membeli bayam, pilihlah bayam di tumpukan paling atas, yang paling banyak terkena cahaya matahari.
Penelitian terbaru yang diterbitkan oleh The Journal of Agricultural and Food Chemistry, mengungkapkan bayam yang disimpan di bawah cahaya selama setidaknya 3 hari menunjukkan peningkatan kadar vitamin C, K, dan E, asam folat karotenoid lutein, serta zeaxanthin.
5. Kopi
Selain berbagai sayuran dan buah yang sudah disebutkan di atas, ternyata kopi juga masuk dalam makanan sehat untuk kulit.
Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan oleh The European Journal of Cancer Prevention, satu cangkir kopi setiap hari mungkin dapat mengurangi risiko kanker kulit.
Hasil penelitian yang dilakukan terhadap lebih dari 93 ribu wanita ini menunjukkan bahwa mereka yang meminum segelas kopi berkafein setiap hari terlihat pengurangan risiko berkembangnya kanker kulit nonmelanoma sebesar 10 persen.
6. Tahu
Tahu dapat membantu produksi kolagen yang dapat melembutkan kulit, karena tahu kaya akan isoflavone.
Dalam penelitian yang diterbitkan oleh The Journal of the American College of Nutrition, tikus yang diberikan isoflavone dan kemudian terkena paparan sinar UV memiliki lebih sedikit kerutan dibanding tikus yang terpapar sinar UV dan tidak mendapat isoflavone.
Peneliti percaya bahwa isoflavone membantu mencegah kekurangan produksi kolagen.
7. Jagung
Jagung adalah sumber terbaik dari lutein, sejenis zat carotenoid. Seperti lycopene, lutein melindungi kulit dari kerusakan sinar UV.
(Am)
Comments