Kota JogjaNews

11 April Pasar Beringharjo Sisi Barat Buka Sampai Malam

0
Ekonomi jogja

STARJOGJA.COM,JOGJA – Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Yogyakarta berencana menggelar uji coba pasar tradisional buka hingga malam pada 11 April di Pasar Beringharjo sisi barat.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Yogyakarta Maryustion Tonang menyatakan pihaknya terus melakukan sosialisasi ke pedagang termasuk memenuhi sarana dan prasarana yang dibutuhkan untuk uji coba pasar buka sampai malam hari. Salah satunya dengan tambahan penerangan.
Uji coba tersebut, akan digelar secara terus menerus sembari melakukan evaluasi secara berkala.

“Pasar akan buka hingga pukul 21.00 WIB. Kami utamakan pada pedagang souvenir yang berada di Beringharjo sisi barat karena untuk memenuhi kebutuhan wisatawan,” katanya,seperti dikutip dari antara.

Sementara itu, Ketua Paguyuban Pedagang Pasar Beringharjo Ujun Junaedi mengatakan, pada prinsipnya pedagang mendukung rencana pemerintah untuk melakukan uji coba pasar tradisional buka hingga malam hari.

“Kalau tidak dilakukan uji coba, maka kami pun tidak akan tahu bagaimana respons baik konsumen maupun wisatawan. Oleh karena itu, memang harus dilakukan uji coba terlebih dulu,” katanya.

Ujun menyayangkan minimnya sosialisasi yang dilakukan Dinas Perindustrian dan Perdagangan untuk pelaksanaan uji coba tersebut.Ujun mengatakan, rencana uji coba pasar buka sampai malam tersebut membutuhkan banyak persiapan baik dari pemerintah maupun dari pedagang.

Ia berharap, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Yogyakarta dapat meyakinkan pedagang untuk bisa berjualan hingga malam hari dengan memberikan jaminan bahwa pengunjung bisa tetap aman dan nyaman saat berbelanja.(DEN/Antara)

Disdikpora Bantul Siapkan Genset Saat UNBK Berlangsung

Previous article

Malam Bercerita Yogyatorium Berbagi Pengalaman Menulis dan Membaca

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja