Kab SlemanNews

Mahasiswa UGM Berpartisipasi Dalam GGMUN di Malaysia

0

STARJOGJA.COM.SLEMAN – Dua mahasiswa Fakultas Biologi UGM berpartisipasi dalam forum dunia di Global Goals Model United Nations(GGMUN).

Mereka adalah Thomi Asyari dan Imroatul Habibah. Keduanya mengikuti forum berbasis parlemen yang berlangsung pada 13-16 April 2018 di Sunway Putra Hotel, Kuala Lumpur, Malaysia.

Kegiatan yang diselenggarakan oleh International Global Network ini diikuti sekitar 350 peserta yang berasal lebih dari 30 negara di dunia. Penyelenggaraan tahun ini mengangkat tema Youth Generation for Realization of 17 Global Goals.

Delegasi Fakultas Biologi UGM terpilih mengikuti forum ini usai melalui serangkaian seleksi yang dilakukan oleh panita. GGMUN yang dilakukan selama empat hari tersebut berisi simposium dan diskusi membahas 7 dari 17 Global Goals.

Adapun ketujuh Global Goals tersebut antara lain No Poverty, Zero Hunger, Good Health and Well Being, Quality Education, Gender Equality Climate Action, dan Peace, Justice, and Strong Institution 

Kami berdua berada di forum yang sama yaitu Good Health and Well Being yang fokus membahas persoalan kesehatan dunia,”  ungkap Thomi, Senin (30/4) di Kampus UGM.(DEN/UGM.ac.id)

Hal-hal Ini Menandakan Anda Siap Berkomitmen

Previous article

Bhinneka Life Simfoni untuk Negeri Dorong Kesadaran Perencanaan Keuangan

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kab Sleman