STARJOGJA.COM,SPORT – Cristiano Ronaldo sukses membawa Real Madrid menjadi juara Liga Champions musim 2017/2018. Dia sekaligus mencatatkan rekor baru untuk melengkapi rekor-rekor sebelumnya.
Madrid juara Liga Champions usai membekuk Liverpool di partai final dengan skor 3-1 d Stadion Olimpiyskiy, Kiev, Minggu (27/5/2018) dini hari WIB. Gareth Bale mencetak dua gol, sementara satu gol sisanya dibuat Karim Benzema. Sedangkan satu gol balasan Liverpool dilesakkan Sadio Mane.
Itu menjadi gelar ketiga Madrid di Liga Champions secara beruntun dalam tiga musim terakhir. Fakta tersebut menjadi rekor baru di era Liga Champions. Madrid juga menjadi klub tersukses di ajang ini dengan 13 gelar sejak era Piala Champions.
Namun tak hanya Madrid yang mengukir rekor, bintang mereka Cristiano Ronaldo juga melakukan hal yang sama. Ronaldo kini sudah meraih lima gelar Liga Champions. Dia menjadi satu-satunya pemain sejauh ini yang berhasil meraih prestasi tersebut. Empat gelar Liga Champions Ronaldo didapat saat membela Madrid sementara satu sisanya saat masih berkostum Manchester United.
Rekor itu melengkapi rekor-rekor Ronaldo di Liga Champions sebelumnya. Dikutip dari Squawka, Ronaldo sebelumnya sudah memecahkan rekor sebagai pencetak gol terbanyak Liga Champions. Saat ini, pemain 33 tahun itu sudah mengoleksi 120 gol dan mengungguli Lionel Messi sebagai persaing terdekat.
Rekor ketiga Ronaldo adalah menjadi pemain dengan kemenangan terbanyak di Liga Champions dengan 97 kemenangan. Selain itu ada rekor pencetak gol terbanyak dalam setahun di Liga Champions yakni 19 gol. Serta rekor kelima adalah pencetak gol terbanyak dalam semusim Liga Champions dengan 17 gol.(DEN/SOLOPOS)
Comments