Kab GunungkidulNews

UNY Punya Gerakan Cinta Fabel Bocah Cilik

0

STARJOGJA.COM,GUNUNGKIDUL – Perkembangan teknologi merubah pola kebiasaan masyarakat tak terkecuali anak anak.Tak mengherankan jika minat membaca masyarakat Indonesia tergolong rendah.

Keprihatinan inilah yang membawa sekelompok mahasiswa UNY untuk mencoba menumbuhkembangkan kembali minat baca di kalangan anak. Mereka membuat Gerakan Cinta Fabel Bocah Cilik (Getah Cilik), yang memberikan literasi pada anak melalui dongeng fabel, yaitu cerita tentang binatang.

Menurut Rini Fitrianingrum,salah satu mahasiswa yang terlibat dalam program ini, kegiatan yang dilaksanakan di Dusun Bandung, Playen, Gunungkidul sebagai program pengabdian masyarakat.Sasaran dalam program Getah Cilik ini, adalah anak-anak yang duduk dibangku Sekolah Dasar.

“Program ini diharapkan menjadi media bagi anak-anak yang ada di Dusun Bandung untuk dapat meningkatkan gemar membaca,” kata Rini dikutip dari uny.ac.id.

Sementara itu, Rekan satu tim Rini, Astri Anggraeni mengatakan, gerakan cinta fabel ini dilaksanakan di Taman Baca Kuncup Ilmu dengan serangkaian program yang menarik dan menyenangkan sesuai dengan dunia anak-anak yaitu belajar sambil bermain sehingga diharapkan program ini bisa menjadi langkah awal bagi anak-anak untuk mengenal dan menyukai membaca.

“Langkah awalnya anak-anak dibacakan sebuah dongeng fabel dengan alat perga, dan ditayangkan sebuah film dengan tokoh binatang,” ungkap Astri.(DEN)

Bunga Bintang Lima Terbukti Berkhasiat Sebagai Obat Mata

Previous article

Pasar Kangen Akan Hadir Mulai 7 Juli 2018

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *