Kab SlemanNews

RSKIA Sadewa Jadi RS Swasta Pertama di DIY Yang Memiliki Layanan Bayi Tabung

0
RSKIA Sadewa memiliki Layanan Bayi Tabung

STARJOGJA.COM,SLEMAN – Rumah Sakit Khusus Ibu dan Anak (RSKIA) Sadewa , Senin ( 30/07/2018) meresmikan gedung baru Sadewa In vitro fertilisation (IVF) Center atau unit khusus bayi tabung. Unit tersebut merupakan yang pertama di DIY untuk RS Swasta.

Dewan Pengawas RSKIA Sadewa, yang juga Bupati Kulonprogo, Hasto Wardoyo menyebutkan layanan bayi tabung ini akan menjadi unggulan RSKIA Sadewa. Pasalnya di DIY sendiri selama ini baru ada satu layanan bayi tabung, itupun di RS milik pemerintah yakni RSUP Sardjito.

“IVF Center ini menjadi unggulan karena di DIY baru ada di RS Pemerintah,” katanya.

Menurutnya, pembangunan IVF center adalah bagian dari perjuangan karena tidak selalu mendatangkan revenue. Pembangunan ini semata-mata untuk memenuhi layanan kesehatan bagi masyarakat sehingga tidak perlu lagi untuk mengikuti program bayi tabung hingga luar negeri.

“Kami memiliki tim dokter yang handal di bidangnya,” ujar Hasto.

Ia menyebut Tim dokter khusus program bayi tabung yang dimiliki oleh RSKIA Sadewa antara lain adalah dokter konsultan fertilitas, embriolog, dan androlog.

Sementara itu, Bupati Sleman Sri Purnomo yang turut hadir dalam acara ini, menyambut baik dan memberikan ucapan selamat atas peresmian gedung Sadewa IVF Center. Menurutnya dengan adanya layanan unggulan program bayi tabung ini semakin melengkapi pelayanan kesehatan di Sleman.

“Dengan adanya IVF tentunya sungguh bangga. Dimana-mana selalu saya promosi Sleman tidak hanya sebagai kota pelajar tapi juga kota kesehatan karena ada 28 RS di Sleman dan Sadewa melengkapinya dengan layanan IVF,” katanya.

Tumpengan Pancasila : Sultan Akan Lesehan Bersama Rakyat

Previous article

Radio Belum Mati !

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kab Sleman