STARJOGJA.COM, JOGJA. Trans Jogja Pertimbangkan Kembangkan Rute Baru. Pengelola Trans Jogja akan berupaya mengembangkan rute baru sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Pengembangan ini menyesuaikan dengan potensi sebuah wilayah.
Kepala UPT Trans Jogja Dinas Perhubungan DIY Sumariyoto menyebutkan dinas Perhubungan menerima permintaan pengembangan rute untuk beberapa wilayah seperti Kecamatan Godean ataupun Bantul selatan.
Sebagai penentu jalur, pihaknya mempertimbangkan potensi sebuah wilayah agar pembukaan rute baru trans jogja akan membawa manfaat bagi masyarakat. Selain itu juga mempertimbangkan sisi efisiensi operasional armada.
” Kalau wilayah Godean itu memang jadi pertimbangan karena potensinya cukup besar ” jelas Sumariyoto pada Program Bincang Special Star Jogja FM, Kamis ( 27/09/2018).
Ia menyebut ada 3 wilayah yang jadi target pengembangan jalur angkutan Trans Jogja, yakni Kecamatan Godean, Ngaglik dan Ngemplak. Ketiganya ada di wilayah Kabupaten Sleman.
Dinas Perhubungan (Dishub) DIY akan menyerahkan pengelolaan Trans Jogja secara penuh kepada PT Anindya Mitra Internasional (AMI) pada 2019. Selain mengoperasikan armada bus, nantinya PT AMI juga akan mengelola pendapatan, sekaligus mengembangan potensi bisnis tidak hanya dari tiket saja.
Comments