Flash InfoTechno

Ini 6 Tsunami Terdahsyat Yang Pernah Terjadi di Indonesia

0
potensi tsunami
Tsunami di Palu ( FOTO : Youtube )

STARJOGJA.COM. JOGJA – Gempa Donggala dan Palu, Sulawesi Tengah, menyebabkan tsunami. BMKG menyebut gelombang tsunami diprediksi berketinggian 1,5 – 2 meter ke arah Kota Palu. Sampai berita ini diturunkan belum diketahui jumlah korban akibat peristiwa ini. Peristiwa kemarin menambah daftar Tsunami Terdahsyat Yang Pernah Terjadi di Indonesia.

Sejarah mencatat Indonesia pernah dilanda sejumlah bencana tsunami yang bahkan salah satunya diakui sebagai yang paling dahsyat di dunia. Berikut daftarnya yang diolah Starjogja.com dari berbagai sumber :

1. Tsunami Sumatera 25 November 1833

Gempa bumi besar yang mengguncang wilayah Sumatera terjadi di lepas pantai barat sumatera berkekuatan 8,8 – 9,2 skala richter. Gempa ini disebabkan pecahnya segmen palung Sumatera sepanjang 1.000 km di tenggara area yang mengalami hal yang sama pada Gempa bumi Samudra Hindia 2004.

Gempa tersebut memicu terjadinya gelombang tsunami yang menerjang kawasan pesisir barat sumatera, terutama wilayah terdekat dari pusat gempa yakni Pariaman dan Bengkulu. Tidak ada catatan jumlah korban.

Radar Tsunami Pantai Selatan Akan Segera Dipasang

2. Tsunami Krakatau 26 Agustus 1883

Gunung Api Krakatau meletus dahsyat hingga meruntuhkan kantung magma. Reruntuhannya memicu terjadinya ombak besar hingga menjelma menjadi gelombang tsunami dahsyat.

Gelombang tsunami ini juga terdeteksi hingga ke Samudera Hindia dan Samudera Pasifik. Peristiwa ini setidaknya menyebabkan korban jiwa sebanyak 36.417 orang.

3. Tsunami Jawa Timur 3 Juni 1994
Di tanggal itu, gempa bumi 7,8 SR yang berpusat di samudera hindia memicu terjadinya gelombang tsunami di pantai selatan Jawa Timur. Tsunami mengakibatkan kerusakan parah di kawasan pemukiman pesisir pantai terutama di Kabupaten Banyuwangi. Data mencatat, Korban meninggal mencapai 215 jiwa.

4. Tsunami Aceh 26 Desember 2004
Sampai saat ini, peristiwa Tsunami ini boleh disebut yang paling dahsyat dan bisa terekam datanya dengan baik. Gempa bumi berkekuatan 9,2 SR menggucang samudera hindia hingga memicu terjadinya gelombang tsunami yang mematikan.

Setidaknya 230.210 orang meninggal dunia akibat kejadian ini. Tsunami tidak hanya melanda Sumatera namun hingga India dan juga Thailand.

5. Tsunami Pangandaran 17 Juli 2006
Gempa bumi berkekuatan 7,7 SR yang berpusat di 200 kilometer selatan Pantai Pangadaran mengguncang pada 17 Juli 2006. Gempa ini memicu gelombang tsunami dengan ketinggian bervariasi antara dua meter di Cilacap, hingga enam meter di Cimerak.

Peristiwa ini membuat 668 orang meninggal dunia, 65 hilang dan 9.299 lainnya luka-luka.

6. Tsunami Mentawai 25 Oktober 2010

Gempa Bumi dengan 7,7 Skala Richter yang terjadi di lepas pantai Sumatera memicu gelombang tsunami di Kepulauan Mentawai. Akibatnya 286 orang dilaporkan tewas dan 252 orang lainnya dilaporkan hilang.

WhatToReadThisWeekend : Gadis-Gadis Amangkurat

Previous article

25 Pemuda diamankan Polisi Karena Membawa Senjata Tajam

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info