STARJOGJA.COM, Yogyakarta – Jadi orang kaya tuh enak ya. Punya pacar orang kaya tuh pasti menyenangkan. Mungkin itulah yang terbersit di pikiran kita ketika membayangkan kehidupan orang yang kekayaannya berlimpah. Itu semua ada di buku Crazy Rich Asian.
Liburan dengan fasilitas VVIP. Makan malam di restoran termahal, makan siang dengan layanan ala bangsawan, atau bahkan menikmati pesta di pulau pribadi. Jangan dibayangkan kesenangannya saja lho. Karena problematika dan intrik-intrik di dalamnya juga kelas VVIP alias pelik. Buku Crazy Rich Asian banyak menceritakan semua berbau kekayaan.
Adalah Rachel Chu, seorang dosen ekonomi keturunan Cina, yang setuju untuk pergi ke Singapura bersama kekasihnya, Nick. Membayangkan rumah sederhana, jalan-jalan keliling pulau, dan menghabiskan waktu bersama pria yang mungkin akan menikah dengannya itu, ternyata hanya sekedar angan belaka.
Baca Juga : WhatToReadThisWeekend : Gadis-Gadis Amangkurat
Ia tidak tahu bahwa rumah keluarga Nick bagai istana, bahwa ia akan lebih sering naik pesawat pribadi daripada mobil, dan dengan pria incaran se-Asia dalam pelukannya, Rachel seperti dimusuhi semua wanita.
Dunia penuh kemewahan yang jauh berbeda dari dunia yang selama ini dikenal Rachel Chu, membuatnya kagum sekaligus terkaget-kaget. Bahagia namun gamang.
Ibnu Batuta pada abad-14 pernah mengatakan bahwa “Tiada tempat di dunia ini dapat ditemukan orang-orang yang lebih kaya daripada orang Cina.” Nah semuanya ditulis di novel ini.
Kegilaan yang tersebar tak masuk akal, bertebaran sampai saya pribadi ngga tau lagi deh mana yang beneran ada, atau yang hanya imajinasi semata dari si Penulis. Ya meski jikapun itu semua adalah imajinasi Kevin Kwan semata, saya tidak keberatan membaca dan justru penasaran untuk membeli dan membaca sampai buku ke-3 nya.
Masa sih anda ga penasaran juga? Boleh juga sih kalau mau nonton filemnya dulu. Mumpung masih hangat.
Judul buku : Crazy Rich Asians (Kaya Tujuh Turunan)
Penulis : Kevin Kwan
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
ISBN : 9786020314433
Comments