FeaturedPendidikan

Kak Seto : Mendidik Anak dengan Cinta Bukan Emosi

0
Kak Seto
Cara mendidik anak ala kak Seto ( Foto : Afina Fatharani)

STARJOGJA.COM, Jogja – DR. Seto Mulyadi atau yang lebih dikenal sebagai Kak Seto berpesan dalam acara  Vegan Festival Indonesia soal mendidik anak saat ini. Ketua Lembaga Perlindungan Anak (LPA) ini menyebut acara seminar Vegan Festival Indonesia ditujukan kepada para orang tua bagaimana mendidik seorang anak dengan cinta bukan emosi.

“Anak itu dididik dengan cinta bukan dengan emosi. Alangkah baiknya ketika kita mendidik putra-putri kita dengan kasih sayang, lemah lembut,” ujar Kak Seto, Minggu 04 November 2018.

Kak Seto mengatakan pendidikan itu sangat penting untuk setiap anak. Sebab, pendidikan akan menjadi tolak ukur  seorang anak akan berperilaku kedepannya di masyarakat.

Baca Juga : Saat Balita Hafal Lagu Dewasa, Lalu ?

“Mereka dari kecil memang senang belajar, seperti belajar merangkak, berjalan, menyebut orang tuanya, itu contoh kecil belajar yang paling awal. Jika anak tidak suka belajar, berarti yang salah siapa? Yang salah lingkungannya,” tuturnya.

Kak Seto menilai kurikulum di sekolahan pada saat ini memberatkan para anak-anak untuk menjalaninya. Karena, konsep pendidikan saat ini seharusnya  penuh dengan kasih sayang sehingga bisa menghindari perilaku yang tidak benar.

“Sekolah untuk anak, kurikulum untuk anak, bukan anak untuk kurikulum. Dari yang kita lihat tas yang dibawa mulai dari tas kecil, sekarang sudah seperti membawa koper, kan agak berat ya, “ ujarnya.

Kondisi ini membuat peran orang tua pun sangat penting dalam tumbuh kembang pendidikan anak. Apa yang di lakukan orang tua sudah pasti akan ditiru oleh anaknya, sehingga dalam mendidik dengan penuh kasih sayang kepada anaknya.

“Mulai dari etika, perilaku, bagaimana cara bertindak, kreatifitas anak itu harus di pantau, orang tua haruslah menomor satu kan anak. Saya kalau presiden ngajak ketemu tapi anak saya bilang tidak, saya gak akan pergi, karena anak itu nomor satu,” tuturnya.

Acara vegan festival Indonesia yang diadakan di hari terakhir di ballroom Ibis Malioboro ini diisi dengan seminar kak Seto dan diakhiri dengan pembagian doorprize.

UGM Kembali Kirim Relawan ke Palu

Previous article

Masyarakat Diajak Proaktif Berikan Aspirasinya ke DPRD

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Featured