STARJOGJA.COM, Jogja – Sebagai ikon wisata Kota Jogja, bersihnya Malioboro terus dijaga. Bahkan ada petugas khusus yaitu Satgas Kebersihan Malioboro yang selalu bertanggungjawab menjaga kebersihan.
“Ada 3 sift untuk membersihkan Malioboro, sift pagi yaitu dari jam 3 pagi hingga jam 11 pagi, selanjutnya sift siang dari jam 11 pagi hingga jam 6 sore, untuk sift malam dari jam 6 sore hingga jam 2 pagi,” tutur Yanto, petugas kebersihan Malioboro Senin (3/11/2018).
Bersihnya Malioboro terus dijaga dari sisi utara hingga sisi selatan Malioboro dengan mengambil sampah yang berserakan di jalan dan di tempat sampah. Bahkan, petugas kebersihan juga menyapu disetiap gang kecil yang ada di Malioboro.
Jogja Bike Cara Baru Menikmati Malioboro
“Selatan malioboro itu dari batik terang bulan hingga titik nol kilometer, utara malioboro dari parkir malioboro hingga batik terang bulan,terus-terusan nyapu,” kata Adi petugas kebersihan Malioboro.
Adi mengatakan demi bersihnya Malioboro ini petugas kebersihan setiap siftnya terdapat 6 orang, namun untuk sift siang terdapat 4 orang saja. Ia hanya menyayangkan kenapa masih banyak wisatawan yang tidak disiplin membuang sampah pada tempatnya.
“Sudah dibersihkan di selatan Malioboro, terus saya membersihkan di utaranya, tapi yang di selatan kotor lagi, dibersihkan lagi, ya kotor lagi,” ujarnya.
Comments