STARJOGJA.COM. SLEMAN- Polda DIY memberikan pengamanan kepada Pemain PS Mojokerto Putra, Krisna Adi Darma (23), yang tengah di rawat di Rumah sakit, usai mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Wates, Kecamatan Gamping, Sleman, Hari Minggu Dini hari.
Krisna tengah menjalani hukuman seumur hidup dari Komdis PSSI setelah terbukti terlibat dalam pengaturan skor di laga PS Mojokerto Putra dengan Aceh United di Liga 2 2018.
Humas Polda DIY, AKBP Yulianto menjelaskan polisi berinisiatif memberikan pengamanan kepada korban yang tengah dirawat usai menjalani operasi. Pengamanan dilakukan untuk memberikan perlindungan kepada korban yang tengah disorot pasca hukuman yang dijatuhkan.
” Pengamanan diberikan oleh petugas non berseragam, Jumlahnya secukupnya dan dilakukan melihat situasi yang ada,”jelas Yulianto.
Baca juga : Sepak Bola Indonesia Terjebak di Dunia Ironi
Terkait kecelakaan, Yulianto mengatakan polisi masih melihat kasus ini sebagai murni kecelakaan. Polisi masih fokus pada peristiwa kecelakaanya dan belum bisa menyimpulkan apakah peristiwa ini termasuk disengaja atau tidak.
” Polres Sleman masih fokus pada penyelidikan proses kecelakaan,belum ke yang lain,” jelasnya.
Insiden kecelakaan yang menimpa Krisna membuat Komite Perubahan Sepak Bola Nasional ikut merasa prihatin.Komisioner Bidang Hukum KPSN, Erwin Mahyudin, meminta kepolisian untuk memberikan perlindungan kepada pihak yang menjadi saksi pengaturan skor seperti Krisna. Menurut Erwin, insiden kecelakaan yang dialami Krisna memiliki keterkaitan dengan kasus pengaturan skor.
Comments