STARJOGJA.COM, Yogyakarta – Makanan Korea identik dengan porsi sayur yang lebih banyak dibandingkan nasinya. Salah satu yang populer yaitu Bibimbap makanan tradisional Korea. Berasal dari kata Bap yang berarti nasi dan Bibim yang artinya campur. Secara harafiah Bibimbap adalah nasi campur.
Bibimbap biasanya disajikan dalam mangkuk berisi nasi yang diatasnya diberi sayuran hijau, wortel, mentimun, tauge, jamur, daging dan telur setengah matang. Kemudian ditambahkan Gochujang, yaitu saus cabai yang berasal dari fermentasi beras ketan dan bubuk cabai.
Baca Juga : Menikmati Kuliner Korea di Jumbo Sikdang
Cara memakan Bibimbap makanan tradisional Korea ini harus diaduk sampai campur. Selain sehat Bibimbap juga mengenyangkan. Nutrisi yang terkandung didalamnya menjadikan Bibimbap bisa digunakan sebagai menu diet. Bahkan Bibimbap makanan tradisional Korea ini masuk dalam 40 makanan terenak di dunia versi CNN di tahun 2017.
Di Korea Selatan Bibimbap memiliki banyak variasi isian. Paling terkenal ada di kota Jeonju ibu kota provinsi Jeolla Utara. Pada Mei 2012 Jeonju dinobatkan sebagai kota makanan sehat.
Anda tertarik mencobanya? Saat ini sudah banyak ditemui tempat makan yang menyajikan menu korea di Yogyakarta. Salah satu yang saya datangi bernama Sarangeui Oppa di Minomartani, Sleman.
Comments