Flash Info

Film Foxtrot Six Film Termahal Indonesia

0
Foxtrot Six
Film Foxtrot Six (Credit : MD Pictures)

STARJOGJA.COM, FILM- Film Foxtrot Six disebut sebagai film dengan biaya produksi termahal di Indonesia. Film Foxtrot Six ini menghabiskan biaya Rp70 miliar.

Film aksi hybrid pertama di Indonesia berskala ‘box office’ ini diproduseri Manoj Punjabi dan Mario Kassar menggunakan bahasa Inggris dalam percakapan setiap tokohnya.

“Kalau dari bujetnya ini sangat-sangat tinggi, tadi baru dibicarakan totalnya berapa sih, kita hampir keluar Rp70 miliar, biaya produksi, saya kita itu keberanian luar biasa,” ujar Manoj Punjabi sebagai CEO PT MD Pictures Tbk saat konferensi pers dikutip dari Bisnis.com pada Rabu 13 Februari 2019.

Baca Juga : Film Orang Kaya Baru Tembus 1 Juta Penonton

Film ini akan segera rilis di bioskop pada 21 Februari 2019. Mario Kassar mengatakan Randy Korompis menjadi sutradara film Foxtrot Six.

“Mudah Mudahan film ini bisa menjadi benchmark jadi orang mau bikin film mahal, yang ada value, yang kita bisa fight, dan pakarnya ada disini,” katanya.

Pemeran film ‘Foxtrot Six’, di antaranya Oka Antara, Julie Estelle, Chicco Jerikho, Rio Dewanto, Mike Lewis, Arifin Putra, Edward Akbar, Miller Khan, Verdi Solaiman, dan Aurelie Moereman.

‘Foxtrot Six ‘bercerita tentang negeri yang sangat membutuhkan harapan baru dan seorang pahlawan untuk menyelamatkan rakyat yang kelaparan dan hidup dalam penderitaan karena pemerintahannya yang kejam diambil alih oleh sebuah partai pembelot.

Wisata Taman Nasional Komodo Ditutup, ASITA Setuju

Previous article

3Store Yogyakarta Ada di Terban

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info