STARJOGJA.COM. JOGJA – Gunung Merapi kembali mengeluarkan awan panas guguran. Senin pagi, tercatat sudah enam kali terjadi awan panas guguran pada pukul 06.05, 06.13, 06.24, 06.24, 06.28 dan 7.32 WIB.
“Telah terjadi 5 kali guguran di Gunung Merapi,” jelas Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) lewat akun twitternya @BPPTKG.
Baca juga : Gunung Merapi Malah Berbahaya Jika Tak Keluarkan Lelehan Lava
Dijelaskan, jarak luncur terjauh awan panas guguran tersebut adalah satu kilometer. Sementara awan panas guguran mengarah ke Kali Gendol.
“Awan panas guguran dan guguran lava berpotensi menimbulkan hujan abu, sehingga warga Merapi diharap tetap tenang serta selalu mengantisipasi guguran akibat abu vulkanik,” ungkap BPPTKG.
Berdasarkan data seismik diketahui telah terjadi puluhan kali guguran di Merapi pagi tadi. Dari pukul 00.00-06.00 WIB saja sudah ada 31 gempa guguran.
Comments