Kab KulonprogoNews

AP 1 Kejar Penyelesaian Terminal Penumpang Internasional NYIA

0
starjogja.com

STARJOGJA.COM, JOGJA – PT Angkasa Pura I mengejar penyelesaian pembangunan gedung terminal untuk penumpang internasional pada proyek Bandara New Yogyakarta International Airport (NYIA). Langkah itu untuk mengejar operasi minimum sebelum pertengahan April 2019.

“Area terminal penumpang sudah hampir siap untuk digunakan. Pekerjaan lebih banyak berkutat pada finishing interior,” kata Project Manager Pembangunan NYIA PT Angkasa Pura I Taochid Purnama Hadi ,dikutip dari antaranews.com.

Ia mengatakan tahapan finishing interior, seperti pengerjaan papan gambar penunjuk di area boarding gate serta ornamen-ornamen estetik dalam terminal.

“Selain itu, area layanan imigrasi dan bea cukai, semua sudah siap. Kami tinggal menunggu tenant (mitra penyewa gerai) seperti ATM yang harus disiapkan di dalam dan luar terminal. ,” katanya.

Baca juga : 30.000 Pohon Cemara Udang Ditanam Selatan NYIA

Lebih lanjut Taochid mengatakan pihaknya juga mengejar penyelesaian gerai-gerai usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di area bandara.

“Kami juga menyediakan gerai UMKM untuk menjual produk-produk UMKM di DIY, khususnya Kulon Progo. Saat ini gera UMKM hampir selesai, dan bisa diisi produk-produk lokal,” katanya.

Ia juga mengatakan PT PP sebagai pelaksana proyek Bandara NYIA telah memasang tiga unit belalai pendekat terminal ke badan pesawat ( Garbarata) dan akan terus ditambah menyesuaikan jumlah lorong jembatan penghubung terminal dan pesawat (fixed bridge) NYIA yang totalnya sebanyak lima unit.

“Namun, untuk operasi terbatas di April, ada dua boarding gate dengan empat garbarata yang akan digunakan bagi layanan penerbangan internasional,” katanya.

Selain kawasan terminal, lebih lanjut Taochid mengatakan pihaknya juga bekerja ceoat membangun jalan untuk akses keluar-masuk pengguna jasa penerbangan di NYIA sudah siap digunakan.

Pada masa operasi minimum, akses pengunjung hanya menggunakan jalan landai beraspal sedangkan konsep finalnya ada flyover (jembatan lintas) yang menghubungkan area gate (gerbang) dengan terminal dan gedung parkir.

Pada saat masa operasi terbatas nanti, apron NYIA mampu menampung hingga 9 unit pesawat secara bersamaan di depan terminal internasionalnya. Jumlah ini sudah mendekati kapasitas apron dan parking stand bandara Adisucipto yang terbatas hanya 11 buah pesawat. Sedangkan saat sudah beroperasi penuh nantinya NYIA sanggup menampung hingga 23 pesawat.

Jangan Remehkan Gejala Sakit Maag

Previous article

PT. Garuda Mitra Sejati Kuatkan Sinergi dengan Media

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *