Kab KulonprogoNews

Kebutuhan Kereta Mendesak, IPL Bandara Dikebut

0
kereta bandara YIA
FOTO : Harian Jogja - Kusnul Isti Qomah

STARJOGJA.COM, KULONPROGO – Pembangunan jalur kereta api menuju Bandara YIA akan dikebut. Hal itu dilakukan karena kebutuhan pembangunan jalur kereta tersebut sangat mendesak.

Bupati Kulonprogo Hasto Wardoyo memastikan akan mengeluarkan IPL jalur kereta api dari Kedundang ke Bandara YIA dalam waktu dekat. Dikutip dari Harianjogja.com, pada Selasa (14/5/2019), IPL untuk pembangunan rel akan dikeluarkan sepanjang lima kilometer dengan luas area lahan yang dibebaskan mencapai 15 hektare hingga 20 hektare.

Dia berharap, proses pembebasan dan pembangunan jalur kereta bandara tersebut bisa dilakukan secepatnya. Sebab selain membangun Stasiun Kedundang juga membangun jalur keretanya.

Selain membahas mengenai jalur kereta, Hasto juga membahas konsep dan percepatan pembangunan Aerocity. Tujuannya agar ada keadilan dalam pembangunan sehingga Pemkab akan mengembangkan ke Utara dan Timur setidaknya 15 kilometer dari Bandara.

“Kami akan merespon soal aerocity ini dalam bentuk kawasan. Kawasan ini harus segera dibentuk agar tidak menghambat pembangunan,” katanya.

Hasto, katanya akan mengeluarkan payung hukum kawasan aerocity tersebut dalam bentuk Peraturan Bupati (Perbup) soal kawasan supaya kawasan. Alasannya, jika aturannya harus berbentuk Perda (RTRW) prosesnya akan berlangsung lama. “Jadi Perbup kawasan dulu agar bisa berkembang dan investor bisa masuk sehingga bisa cepat,” katanya.

Mendagri Beri Penghargaan bagi Anggota TNI yang Gugur dalam Pelaksanaan Pemilu

Previous article

Humanity Food Truck Layani Buka Puasa Masyarakat Yogyakarta

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *