STARJOGJA.COM, JOGJA – Perpustakaan Kota Jogja Tambah 3 Pojok Baca. Kota Yogyakarta meluncurkan layanan baca di ruang terbuka berbentuk rak buku dengan sejumlah koleksi bahan bacaan seperti buku dan majalah dan berada di beberapa titik fasilitas umum, seperti trotoar, halte bus, taman kota. Pojok baca bisa menjadi ruang baca sekaligus berwisata untuk menikmati taman dan pedestrian di Jalan Suroto.
“Pojok baca akan semakin memudahkan masyarakat mengakses bahan bacaan yang artinya akan meningkatkan literasi masyarakat Kota Yogyakarta. Apalagi, pojok baca ini tidak dibatasi jam layanan seperti layanan di Perpustakaan Kota Yogyakarta,” kata Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta Wahyu Hendratmoko, Minggu (30/6/2019).
Di samping tidak dibatasi jam layanan, penempatan tiga pojok baca tersebut juga cukup unik yaitu berada di lokasi-lokasi yang mudah dijangkau oleh publik seperti di trotoar, halaman, maupun selasar perpustakaan.
BACA JUGA : Ini Sejarah Kantor Perpustakaan Nasional di Malioboro
Comments