Pendidikan

Anggaran Pendidikan RI Belum Mampu TIngkatkan SDM ?

0
hari libur nasional 2024
Mendikbud dalam rembug nasional PAUD (bayu)

STARJOGJA.COM, News – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendi menyatakan pihaknya akan merapikan anggaran pendidikan RI yang dianggap oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani belum mampu meningkatkan secara signifikan mutu sumber daya manusia.

Muhadjir menyatakan telah dua kali bertemu Kementerian Keuangan, termasuk dengan Sri. Muhadjir mengatakan dirinya “mendampingi” untuk merapikan struktur anggaran pendidikan supaya dapat tepat sasaran dan tidak salah penggunaannya.

“Artinya tidak salah pemanfaatannya. Mudah-mudahan tahun depan [2020] sudah dirapikan,” kata Muhadjir saat ditemui di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (14/8/2019).

Baca Juga : Pendidikan Karakter Wujudkan Manusia Unggul dan Berbudaya

Muhadjir mengatakan banyak penyebab dari pemanfaatan anggaran pendidikan yang belum optimal. Muhadjir mengatakan pihaknya masih membahas hal tersebut dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Sebagai gambaran, Sri Mulyani mengeluhkan anggaran besar yang digelontorkan pemerintah untuk pendidikan masih belum signifikan dalam meningkatkan mutu SDM.

Pemerintah mengalokasikan anggaran untuk pendidikan sebesar 20 persen dari APBN setiap tahunnya. Pada 2019, jumlah anggaran pendidikan mencapai Rp495 triliun.

“Kita sudah 10 tahun menganggarkan 20 persen untuk pendidikan, tapi output-nya tidak bagus, tidak sememuaskan sebagaimana kita harapkan,” kata Sri Mulyani dalam sebuah seminar beberapa waktu lalu.

Piala Super Eropa, Klopp Enggan Liverpool Dijagokan

Previous article

Atap Pendopo Parasamya Bantul Ambrol

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Pendidikan