Pendidikan

UKM Berkuda UGM Juara Equestrian 2019

0
UKM Berkuda UGM
UKM Berkuda UGM (humas UGM)

STARJOGJA.COM, News – Unit Kegiatan Mahasiswa atau UKM Berkuda UGM berhasil meraih juara umum dalam gelaran lomba equestrian “Equine Festival Competition 2019” yang berlangsung di Bogor pada 2-4 Agustus 2019.

Dalam lomba berkuda antar perguruan tinggi yang diselenggarakan oleh IPB di Pegasus Stabel ini diikuti 18 peserta dari tujuh perguruan tinggi di Indonesia. Beberapa diantaranya Universitas Indonesia,Universitas Gadjah Mada, Universitas Airlangga, Institut Pertanian Bogor, Universitas Negeri Surabaya, Universitas Bina Nusantara, dan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.

“Unit berkuda UGM berhasil menyabet 2 medali emas, 1 perak, dan 1 perunggu serta menduduki juara umum perlombaan ini,” jelas Ketua UKM Berkuda UGM, Novarina Fauzia Dwi Rahmah, Rabu (14/8) di Kampus UGM.

Baca Juga : Mahasiswa UGM Ikuti Winter School di Korea

Nova menyampaikan dalam perlombaan itu UKM berkuda UGM menurunkan 4 anggotanya untuk bertanding dalam tiga kategori yakni dressage, show jumping 30-50 cm, dan show jumping 50-70 cm. Dari atlet yang dikirimkan tiga diantaranya berhasil menyumbangkan medali bagi UGM.

Mereka adalah Nurul Lia Fitriana Sani meraih medali emas dalam kelas dressage dan Muhammad Fajar Ramadhan Kamil meraih medali emas di kelas show jumping 30-50 cm. Berikutnya, Prahara Englan Karta meraih medali perak di kelas dressage dan medali perunggu di kelas show jumping 50-70 cm.

“Prestasi yang diraih ini merupakan bentuk kerja keras yang didapatkan dengan perjuangan dari berbagai pihak sehingga mencapai hasil yang maksimal,” ucapnya

Coba Diet Pegan Turunkan Berat Badan

Previous article

Satpol PP Sleman Tertibkan PKL Taman Denggung Yang Salahi Aturan

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Pendidikan