STARJOGJA.COM. JOGJA – GKR Hayu, putri keempat Sri Sultan HB X melahirkan buah cintanya dengan KPH Notonegoro pada Minggu (18/8). Cucu keenam Sri Sultan ini diberi nama Raden Mas Manteyyo Kuncoro Suryonegoro lahir secara normal di Rumah Sakit Pusat (RSUP) Dr. Sardjito Jogja.
Penghageng Kawedanan Hageng Paniterapura GKR Condrokirono mengatakan saat ini kondisi ibu dan bayi sehat dan telah berada di kediaman pribadi keluarga Sri Sultan di Kraton Kilen. Sebelumnya, GKR Hayu dirawat di Delivery Suite Instalasi Maternal- Perinatal dan rawat gabung di Paviliun Amarta RSUP Dr. Sardjito sejak Minggu dini hari.
“Proses kelahiran putra pertama GKR Hayu berjalan lancar setelah menunggu selama kurang lebih lima jam didampingi oleh KPH Notonegoro beserta GKR Mangkubumi di dalam ruang kelahiran,” dikutip dari kratonjogja.id.
GKR Condro bercerita selama proses persalinan dilakukan seluruh anggota keluarga Sultan lainya, GKR Bendoro dan dirinya, menunggu di ruang tunggu kelahiran. Menyusul kemudian Sri Sultan beserta GKR Hemas yang tiba di RSUP. Dr Sardjito Minggu sekitar pukul 08:00 WIB. Sultan disambut oleh Bagian Hukmas sebagai perwakilan manajemen RSUP Dr. Sardjito di Delivery Suite Lounge-Instalasi Maternal Perinatal RSUP Dr. Sardjito.
“GKR Hayu dan KPH Notonegoro menyampaikan terima kasih setinggi-tingginya kepada dokter kandungan Rukmono Siswishanto, para perawat, dan staf RSUP. Dr Sardjito yang dengan profesional telah membantu proses persalinan,” katanya.
Comments