FeatureNews

Merapi Keluarkan Awan Panas, Hujan Abu di Magelang

0
akumulasi gas
Hujan abu di Jumoyo Salam usai Merapi keluarkan awan panas (istimewa)

STARJOGJA.COM, Info – Gunung Merapi mengeluarkan awan panas setinggi sore ini Senin 14 Oktober 2019. Awan panas Merapi itu mengakibatkan hujan abu di sebagian wilayah Magelang. Informasi yang dihimpun Merapi keluarkan awan panas sekitar pukul 16.31 WIB.

Syahnaz Amrila Sani warga Jumoyo, Salam, Magelang, Jateng mengatakan hujan abu mengenai wilayahnya sekitar pukul 17.30 WIB.

“Daerah saya itu 17 KM dari Merapi. Rumayan tebal,” katanya kepada Starjogja.com Senin (14/10/2019).

Baca Juga : Luncuran Awan Panas Gunung Merapi Sejauh 1.100 Meter

Syahnaz mengatakan hujan abu itu terhitung tebal namun belum mempengaruhi jarak pandang di jalanan.

“Jalan raya keliatan berdebu banget. Masih keliatan jarak pandang,” katanya.

Menurutnya aktifitas masyarkat sekitar Jumoyo masih berjalan seperti biasa. Ia menganjurkan bagi masyarakat yang akan beraktifitas di luar ruang agar menggunakan masker.

“Kegiatan masih biasa. Agak ramai tiba-tiba hujan abu. Tahunnya ada medsos,” katanya.

Sementara itu info dari twitter BPPTKG Merapi keluarkan awan panas  pada tanggal 14 Oktober 2019 pukul 16:31 WIB. Awan panas terekam di seismogram dengan durasi 270 detik dan amplitudo 75 mm. Terpantau kolom setinggi max. ±3.000 m dari puncak. Angin bertiup ke arah Barat Daya. Status Waspada

Artis Korea Sulli Ditemukan Meninggal Dunia

Previous article

Sebaran Hujan Abu Usai Letusan Gunung Merapi

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Feature