Kab KulonprogoNews

SAR Selamatkan Sopir Truk Molen Yang Terjebak di Progo

0
Sopir Truk Molen
FOTO :BASARNAS

STARJOGJA.COM, KULONPROGO, Tim SAR Gabungan Selamatkan Sopir Truk Molen. Puji Handoko , Warga Tamantirto kasihan.Bantul mengalami naas karena terjebak di dalam truk molen yang di bawanya,Sabtu (30/11). Truk molen yang dibawa Handoko terjebak di tengah Sungai Progo tepatnya di bawah jembatan Ngapak Nanggulan Kulonprogo.

Kasubsi Sumber daya Abdul Rahman,S.E yang memimpin operasi SAR menjelaskan Petugas siaga Kantor Basarnas Yogyakarta menerima info dari PMI Kulonprogo yang menyebut 1 orang supir truk molen terjebak di dalam truk di Sungai progo.

” Saat kejadian ada 2 Truk molen yg membawa Semen akan melakukan drop adukan semen ke proyek di bawah jembatan Ngapak. 1 truk Berhasil selamat dan 1 truk yg di kemudikan Handoko tidak berhasil menjauh dari sungai progo karena air banjir kali progo datang tiba-tiba,” jelasnya kepada Starjogja.com.

Menurutnya, banjir datang tiba-tiba karena di hulu Sungai Progo wilayah Magelang dan Temanggung di guyur hujan deras.

” Proses evakuasi cukup sulit mengingat derasnya arus air di sungai progo.Tim SAR Gabungan mencoba menggunakan teknik bodyrafting dengan pinggul rescuer di ikat mengggunakan tali untuk safety nya namun cara itu gagal,” lanjutnya.

Langkah selanjutnya Tim SAR gabungan menurunkan Perahu karet milik Basarnas Yogyakarta untuk mengevakuasi Supir truk molen yg terjebak di dalam truk. Proses evakuasi yang berlangsung kurang lebih 45 menit . Akhirnya sopir truk molen Handoko berhasil di evakuasi oleh tim SAR Gabungan dalam keadaan selamat.

Tim SAR Gabungan yang terdiri dari Kantor Basarnas yogyakarta,polsek Nanggulan,BPBD kulonprogo,TRC BPBD sleman,SAR DIY,PMI Kulonprogo,CODE X,JKM dan potensi SAR lainnya.

Smartfren Hadirkan Didi Kempot di Wow Carnival

Previous article

RSUD Sleman Jadi Smart Hospital

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *