Music

Cinta Luar Biasa Jadi Kata Kunci Tahun 2019

0
Cinta Luar Biasa
Cinta Luar Biasa (bisnis)

STARJOGJA.COM, Info – Kata kunci ‘Cinta Luar Biasa’ menjadi tren penelusuran peringkat pertama Google Indonesia sepanjang tahun 2019.

Tim Google Indonesia, diwakili oleh presenter Reza Chandika dan Natasha Abigail mengumumkan, judul lagu yang dibawakan oleh penyanyi Andmesh Kamaleng tersebut menjadi kata kunci yang paling banyak ditelusuri orang Indonesia selama tahun 2019 melalui mesin pencarian Google.

Baca juga:  Cantika GAC Keluarkan Single Lagu Start Over

Setelah pengumuman ini disiarkan, penyanyi Andmesh melalui video singkatnya mengucapkan rasa terima kasihnya untuk semua pendengar musiknya.

“Saya sangat tidak menyangka lagu Cinta Luar Biasa menjadi top populer di Google Indonesia. Saya mengucapkan banyak terima kasih untuk para fans Andmeshia (sebutan penggemar Andmesh) di seluruh Indonesia,” ujar Andmesh dalam video singkatnya yang diputar dalam acara yang digelar di kawasan SCBD, Jakarta Selatan pada Rabu (11/12/2019).

“Terima kasih banyak telah mendukung Andmesh selama ini, terima kasih untuk apresiasi yang luar biasa di tahun 2019,” sambungnya.

Selain Cinta Luar Biasa, lagu Hanya Rindu yang juga dinyanyikan oleh pria asal Nusa Tenggara Timur tersebut juga masuk dalam kategori lagu yang paling banyak ditelusuri orang Indonesia di mesin pencarian Google.

Selain lagu Cinta Luar Biasa, untuk kategori hiburan, film Dua Garis Biru dan Keluarga Cemara juga masuk dalam penelurusan trending Google Indonesia sepanjang 2019.

Film Dua Garis Biru, yang merupakan film terlaris kedua tahun ini berada di peringkat ke-3, dan film Keluarga Cemara berada di peringkat ke-8, kata kunci yang paling banyak orang Indonesia cari di mesin pencarian Google pada tahun ini.

Informasi lebih lanjut mengenai Google Year in Search di Indonesia dapat mengunjungi google.co.id/2019

Berikut peringkat penelurusan trending Google Indonesia sepanjang 2019

  1. Cinta Luar Biasa
  2. Pilpres 2019
  3. Dua Garis Biru
  4. Hidup Sehat
  5. Bucin
  6. KKN Desa Penari
  7. Telur Gulung
  8. Keluarga Cemara
  9. Nadiem Makarim
  10. RUU KUHP

UN Tahun 2020 Jadi Ujian Nasional Terakhir

Previous article

Hendra Ahsan Menang di BWF World Tour Finals 2019

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Music