Kab SlemanNews

Beralasan Untuk Jaga Stamina, Dua Pemandu Karaoke Diamankan Saat Nyabu

0
pemandu karaoke nyabu
Sabu sabu bungkus permen (ujang/harianjogja)

STARJOGA.COM, SLEMAN – Polisi berhasil mengamankan praktik penyalahgunaan narkotiba jenis sabu.

Dua orang perempuan yang diamankan merupakan pemandu karaoke di salah satu kafe. Keduanya ditangkat saat asyik mengonsumsi sabu-sabu di kamar indekosnya yang berada di Sleman.

Selain dua perempuan yang merupakan pemandu karaoke, polisi juga berhasil mengamankan seorang yang diduga sebagi pemasok barang haram tersebut.

Baca juga : Polresta Yogyakarta Amankan 4 Pemakai Sabu

“Ada tiga yang diamankan, dua di antaranya adalah lady escort [pemandu karaoke],” kata Andyka, Selasa (19/5).

Penangkapan dilakukan, setelah petugas mendapatkan informasi adanya peredaran narkoba. Dari penyelidikan akhirnya mengarah kepada dua orang tadi. Petugas kemudian bergerak ke tempat kos salah satu pelaku di Ngaglik, Slemam.

“Saat ditangkap keduanya tengah mengonsumsi sabu-sabu,” ujarnya.

Dari kedua tersangka, petugas mengamankan barang bukti berupa plastik klip berisi 0,25 gram sabu, alat hisap dan handphone. Dari pemeriksaan, keduanya mengakui mendapatkan barang haram ini dari tersangka SF.

Polisi kemudian melakukan penangkapan kepada SF di wilayah Bugisan, Bantul. Dari tangan SF petugas mengamankan tiga paket sabu-sabu berisi 0,5 gram, plastik klip berisi 0,25 gram sabu, alat hisap dan handpohne.

Dari pengakuan kedua tersangka, mereka sudah sering mengkonsumsi sabu-sabu. Itu dilakukan untuk menambah stamina saat bekerja. Atas perbuatannya, mereka akan dijerat dengan dengan Pasal 114 ayat (1) subsider Pasal 112 ayat (1) Undang-Undang RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.

Sumber: JIBI/Harianjogja.com

Bayu

900-an Pemudik Berhasil Dicegat Masuk Gunungkidul

Previous article

Gelar Rapid Test Massal, Dinkes Kulonprogo Nyatakan 3 Orang Reaktif

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kab Sleman