Kab BantulNews

60 Relawan PMI DIY Dapat Bantuan Asuransi

0
relawan pmi diy
FOTO : Humas PMI DIY

STARJOGJA.COM, BANTUL – Sebanyak lebih kurang 60 relawan PMI DIY menerima bantuan asuransi dari PMI Pusat. Pemberian asuransi ini tak lain karena dedikasi relawan PMI DIY dalam pencegahan penyebaran Covid-19.

” Luar biasa, baik sekali, berbagai kegiatan telah dilaksanakan mulai dari penyemprotan disinfektan baik menggunakan tangki gunner, kendaraan roda empat maupun spraying, bantuan kepada masyarakat berupa paket perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), juga hand sanitizer”, tutur Sasongko Tedjo, Ketua Bidang PMR dan Relawan Pengurus Pusat PMI saat melakukan monitoring penanganan Covid-19 di DIY.

Lebih lanjut dikatakan Sasongko Tedjo bahwa peran Relawan PMI adalah melakukan pencegahan, membantu tenaga medis agar tidak tertular (dengan dekontaminasi), penyuluhan atau edukasi kepada masyarakat juga pendampingan psikososial.

“Tadi saya melihat bagaimana pendampingan psikososial dilakukan, yakni dengan bimbingan langsung baik kepada pasien maupun keluarga terdampak Covid-19. Bimbingan dilakukan dengan online, dimotivasi dan didampingi”, ungkap Sasongko Tedjo.

“Kerja relawan di lapangan dalam penanganan Covid-19 ini nyata dan tentu sangat kita apresiasi, untuk itu PMI Pusat melalui dukungan The International Federation of Red Cross and Red Crescent Societies (IFRC) memberikan asuransi untuk enam puluh orang relawan di PMI DIY. ”, ungkap Sasongko Tedjo.

Hal senada diungkapkan oleh Ketua PMI DIY, GBPH. H. Prabukusumo, S.Psi bahwa PMI DIY akan terus bekerja menangani Covid-19 bahkan sampai sebulan setelah Covid-19 tersebut berakhir.

“Saya juga sangat mengapresiasi kerja relawan di lapangan, bahkan saat kita melakukan pelayanan pemakaman, hal itu juga sangat diapresiasi oleh Ketua Umum PMI serta Palang Merah Internasional. Dalam pelayanan pemakaman, ambulans, donor darah, sampai disinfeksi semua Relawan PMI menggunakan standar perlindungan yang sesuai standar penanganan Covid-19”, ungkap Gusti Prabukusumo.

“Saya mengucapkan terima kasih atas dukungan masyarakat Yogyakarta juga para donatur yang menyalurkan dan mempercayakan bantuannya melalui PMI DIY dalam penanganan tanggap darurat Covid-19 ini “, ujar Gusti Prabu.

Pakaian Antivirus Bisa Jadi Tren Fesyen Berikutnya

Previous article

Mendagri Tak Melarang Ojek online

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kab Bantul