News

Pasien Positif Covid-19 DIY Tambah 8

0
selter covid-19
SUMBER : freepick

STARJOGJA.COM, Info – Kasus positif Covid-19 DIY bertambah menjadi total sebanyak 416 kasus, dengan 316 kasus telah sembuh. Gugus Tugas Penanganan Covid-19 DIY mengumumkan delapan penambahan kasus positif pada Sabtu (18/7/2020).

Empat pasien memiliki riwayat perjalanan luar daerah. Di sisi lain, dua pasien sembuh dan satu pasien dalam pengawasan (PDP) dilaporkan meninggal dunia.

Juru Bicara Pemerintah Daerah (Pemda) DIY untuk Penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih, mengatakan delapan pasien baru meliputi Kasus 412, laki-laki 12 tahun warga Gunungkidul; Kasus 413, perempuan 72 tahun warga Gunungkidul; Kasus 414, laki-laki 25 tahun warga Bantul; Kasus 415, laki-laki 49 tahun warga Bantul; Kasus 416, laki-laki 23 tahun warga Sleman; Kasus 417, laki-laki 46 tahun warga Sleman; Kasus 418, laki-laki 27 tahun warga Sleman; dan Kasus 419, perempuan 23 tahun warga Sleman.

Baca juga : Jumlah Pasien Positif Covid-19 DIY Bertambah 9

“Kasus 412 hasil tracing kontak Kasus 370, Kasus 413 pelaku perjalanan dari Surabaya, Kasus 414 pelaku perjalanan dari Madura, Kasus 415 kontak saudara dari Solo, kasus 416 masih dalam penelusuran, kasus 417 pelaku perjalanan dari Ambon, Kasus 418 pelaku perjalanan dari Timika dan Kasus 419 hasil screening perusahaan,” ujarnya.

Laporan ini berdasarkan hasil pemeriksaan pada 722 sampel dari 624 orang. Adapun pasien sembuh yakni Kasus 341, laki-laki 37 tahun warga Kota Jogja dan Kasus 348, laki-laki 3,5 tahun warga Kulonprogo.

Sementara PDP meninggal yakni perempuan 79 tahun warga Kota Jogja. Pasien ini sudah diswab dengan Riwayat penyakit diabetes melitus, hipertensi dan stroke.

 

Sumber : harianjogja

Bayu

Kasus Positif Covid-19 Indonesia Lampui China

Previous article

Golkar Umumkan Cabup di Pilkada Serentak Bantul 2020

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in News