FeatureNews

Upaya DIY Tekan Penambahan Jumlah Kasus Positif Covid-19

0
level ppkm diy
Kadarmanta Baskara Aji Sekda DIY (Arif M)

STARJOGJA.COM, Info – Penambahan jumlah kasus positif Covid-19 yang cukup tinggi di DIY menjadi perhatian Pemda DIY. Sekda DIY Kadarmanta Baskara Aji mengatakan penambahan jumlah Covid-19 di DIY yang terhitung tinggi karena beberapa faktor.

“Tambahnya jumlah ini karena kita sudah terbuka ini konsekuensi menerima tamu, baik karena wisata atau urusan bisnis atau keluarga dari luar daerah baik dari zona merah itu kita terima,” katanya di Kepatihan Rabu (22/7/2020).

Aji mengatakan Pemda DIY telah melakukan antisipasi guna menghambat penambahan kasus Covid-19 di DIY. Salah satunya dengan melakukan tes masal.

Baca juga : Kasus Positif Covid-19 di DIY Dominasi Kasus Impor

“Antisipasi melakukan tes masal terutama swab tes untuk kita segera ketahui kalau ada positif kita bisa jaga,” katanya.

Aji menjelaskan jika saat ini DIY belum terbuka sekali dengan pendatang dari luar DIY. Menurutnya, masih ada pembatasan terkait warga dari luar DIY.

“Kita belum terbuka sama sekali, kita masih batasi, kita belum menerima grup wisata atau bis wisata yang besaran kalau dari daerahnya belum mematuhi protokol kesehatan,” katanya.

Tes massal ini diharapkan dapat menghambat laju penularan Covid-19 di DIY. Langkah ini sebagai upaya Pemda DIY agar yang konfirmasi positif belum banyak menularkan.

“Tes massal kita lakukan bukan hanya RDT saja, tapi juga swab tes ini segera kita ketahui karena ketersediaan laboratorium, bisa kita segera umumkan,” katanya.

Aji mengatakan naiknya jumlah pasien Covid-19 ini karena hasil tracing yang dilakukan.

“Semua kasus di DIY itu diawali dari import karena berinteraksi dengan warga sekitar pada saat belum merasa sakit dia sudah berinteraksi dengan penduduk sekitar sehingga itu terjadi transmisi lokal,” katanya.

Aji menghimbau kepada warga DIY agar selalu waspada terkait penularan Covid-19. Selain itu, masyarakat harus selalu menjaga protokol kesehatan setiap harinya.

“Ini perlu hati-hatian jangan pernah lengah walaupun dengan keluarga dengan temen dekat dan selalu gunakan masker jangan sepelekan apalagi seseorang itu datang dari luar kota,” katanya.

Bayu

Terbaru, Spotify Luncurkan Fitur Video

Previous article

Kisah Bisnis Es Krim Bertahan dari Covid-19 dengan Digitalisasi

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Feature