STARJOGJA.COM, HEALTH – China Sudah Suntik Vaksin Covid-19 untuk Warganya Sejak Juli 2020. Pemerintah China ternyata sudah menyuntikkan vaksin covid-19 pada warganya sejak Juli 2020 lalu.
Adapun, orang yang disuntik adalah karyawan yang pekerjaannya berisiko tinggi tertular virus.
Zheng Zhongwei, direktur Pusat Pengembangan Sains dan Teknologi Komisi Kesehatan Nasional, mengatakan pekerja perawatan kesehatan garis depan dan petugas patroli perbatasan termasuk di antara mereka yang telah dapat menerima kandidat vaksin sejak 22 Juli, demikian dikutip dari NewYorkPost.
Vaksin yang disuntikkan adalah vaksin yang dikembangkan oleh China National Biotec Group Company dari Sinopharm.
Zheng mengatakan negaranya berencana untuk menawarkan vaksin kepada pekerja di lebih banyak industri, seperti transportasi di Beijing, untuk meningkatkan kekebalan, dan melindungi dari potensi wabah di musim gugur dan musim dingin.
“Tujuannya, agar operasi seluruh kota memiliki jaminan yang stabil,” katanya.
Komisi Kesehatan Nasional China mulai mempertimbangkan aturan darurat demi menyuntikkan kandidat vaksin Covid-19 kepada kelompok masyarakat tertentu pada April lalu. Akan tetapi, baru pada 24 Juni 2020 persetujuan diberikan.
Pakar Kesehatan Masyarakat di Universitas Shanghai Jiao Tong, Zhao Dahai, bilang keputusan pemerintah menyetujui penyuntikkan kandidat vaksin Covid-19 untuk pekerja di sektor tertentu menunjukkan kepercayaan diri terhadap keamanan dan keampuhan kandidat vaksin tersebut.
Sehari sebelumnya, China National Biotec Group (CNBG) diberi lampu hijau untuk memulai pengujian fase tiga salah satu kandidat vaksin Covid-19 di Uni Emirat Arab. Perusahaan milik negara itu juga telah memperoleh persetujuan untuk melakukan uji coba di Bahrain, Peru, Maroko, dan Argentina.
Chairman CNBG Yang Xiaoming menuturkan, sebanyak 20 ribu orang telah ambl bagian dalam uji coba di luar negeri. Hasil awalnya positif.
SUMBER : Bisnis.com
Comments