STARJOGJA.COM, Info – Aplikasi WhatsApp sudah menjadi konsumsi hampir semua orang yang menggunakan handphone. Karena banyak yang menggunakan aplikasi ini maka harus hati-hati, sebab bisa saja WhatsApp sudah disadap atau ‘dibajak’ oleh orang orang lain. Bagaimana ciri WhatsApp yang sudah disadap orang lain?
Aktivitas pembajakan WhatsApp saat ini sangat gampang dilakukan. Terdapat banyak aplikasi di Google Play Store yang dapat diunduh secara gratis untuk melakukan kegiatan tersebut, sehingga seseorang dapat mengetahui isi pesan kamu melalui perangkat mereka.
Oleh sebab itu, untuk mengetahui apakah akun WhatsApp kamu sedang disadap atau tidak, berikut sejumlah tanda-tanda yang harus kamu waspadai, dikutip dari beberapa sumber.
Baca Juga : Ini Tanda Nomor Whatsapp Kamu Diblokir
1. Pesan Sudah Terbaca
Tanda-tanda yang bisa kamu waspadai adalah ketika kamu merasa menerima pesan dari seseorang, dan kamu belum pernah membukanya, namun pesan tersebut ternyata telah ada tanda terbaca atau bahkan sudah dibalas oleh kamu. Saat itu, kamu perlu curiga bahwa akun WhatsApp kamu telah disadap oleh orang lain.
2. Susah Login
Tanda berikutnya adalah kamu kesulitan untuk login. Seperti diketahui, bahwa WhatsApp hanya dapat digunakan oleh satu ponsel saja, sehingga ketika ada nomor ponsel lain yang menggunakan WhatsApp kamu, maka secara otomatis kamu akan sulit untuk masuk.
Namun, terkadang tanda ini kurang akurat. Pasalnya, seringkali penyadapan tidak dilakukan menggunakan ponsel, melainkan perangkat keras lainnya seperti laptop. Selama jarak antara ponsel dan leptop saling berdekatan hal tersebut dimungkinkan.
Baca Juga : Grab Beberkan Jurus untuk Dominasi Pasar di Akhir Tahun
3. Tidak Bisa WhatsApp Call
Panggilan suara melalui aku WhatsApp sudah menjadi tren saat ini. Selain gratis, juga kualitasnya sudah sangat bagus karena latensinya rendah. Namun, ketika kamu tidak bisa menggunakan fitur panggilan suara di aplikasi WhatsApp, maka kamu harus berhati-hati karena itu bisa jadi tanda hape kamu sedang disadap.
4. Baterai Ponsel Boros dan HP Cepat Panas
Dua tanda ini bisa menjadi indikasi bahwa ada yang aneh dengan aku whastapp kamu. Meski demikian, terkadang dua indikasi ini lewat begitu saja depan kita karena kita merasa bahwa hape yang panas dan baterai yang boros disebabkan oleh penggunaan banyak aplikasi secara bersamaan.
5. Dapat Notifikasi
Tanda terakhir yang mungkin dapat meyakinkan kamu bahwa akun WhatsApp kamu telah disadap adalah mendapat notifikasi dari WhatsApp web. Notifikasi ini tidak muncul sendiri. Kamu harus melakukan sejumlah langkah sebagai berikut :
-klik tanda titik tiga di pojok kanan atas tampilan WhatsApp.
-pilih WhatsApp web.
-pilih ‘logged in computers’ dan lihat status ‘currently active’.
-Jika kamu melihat ada perangkat lain (leptop/komputer) yanf terdaftar di sana, tandanya akun WhatsApp kamu juga dikendalikan dari perangkat tersebut juga.
-Adapun jika kamu ingin memutus sambungan perangkat tersebut dengan akun WhatsApp, kamu cukup menekan kata ‘Log out from all devices’.
Sumber : Bisnis
Comments