Kota JogjaNews

Total Kasus Corona di DIY Tembus 5.000

0
selter covid-19
SUMBER : freepick

STARJOGJA.COM. JOGJA – Total Kasus Corona di DIY Tembus 5.000. Gugus Tugas Penanganan Covid-19 DIY mengumumkan 68 penambahan kasus positif pada Jumat (10/11/2020). Bantul mendominasi penambahan sebanyak 25 kasus.

Total kasus positif DIY hari ini pun tembus 5.000. Sementara sebanyak 24 kasus dinyatakan sembuh dan dua kasus dilaporkan meninggal.

Juru Bicara Pemda DIY untuk Penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih, menjelaskan total kasus penambahan berdasarkan domisili meliputi Kota Jogja 20 kasus, Bantul 25 kasus, Kulonprogo 7 kasus, Gunungkidul 6 kasus dan Sleman 10 kasus.

Dilihat dari riwayatnya, penamabahan kasus terdiri dari tracing kasus positif 24 kasus, periksa mandiri 1 kasus, skrining karyawan 1 kasus dan belum ada info 42 kasus. “Berdasarkan pemeriksaan pada 1.199 sampel dari 1.119 orang,” ujarnya.

Dua kasus dilaporkan meninggal yakni Kasus 4.845, perempuan 71 tahun, Bantul dan Kasus 4.344, laki-laki 56 tahun, Sleman. Adapun kasus sembuh berdasarkan domisili meliputi Kota Jogja 4 kasus, Bantul 4 kasus, Gunungkidul 7 kasus dan Sleman 9 kasus.

Dengan penambahan ini maka total kasus positif DIY menjadi sebanyak 5.004 kasus, dengan 3.786 kasus sembuh dan 117 kasus meninggal. Sementara penggunaan bed di rumah sakit rujukan untuk kritikal sebanyak 31 bed, sisa 17 bed dan non kritikal digunakan 278 bed, sisa 128 bed.

Ini Cara Aktifkan Fitur Pesan Menghilang di WhatsApp

Previous article

COVID-19 di keluarga Danurejan jadi klaster baru

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja