Kota JogjaNews

Horison Hotel Urip Sumoharjo Ganti Nama Jadi Grand Kangen Hotel

0

STARJOGJA.COM, JOGJA – Hotel Horison Urip Sumuharjo Yogyakarta melakukan rebranding dengan berganti menjadi Grand Kangen Urip Sumoharjo. Rebranding mengusung tema ‘Reborn to Rebound’.

Tak hanya jalani proses rebranding, Grand Kangen Hotel Urip Sumoharjo sekaligus juga merayakan anniversary ke-5 pada akhir tahun ini. Diharapkan, Grand Kangen Urip Sumoharjo selalu menjadi pilihan menginap bagi tamu dan relasi.

“Di usia yang kelima mengusung tema Reborn to Rebound, yang punya makna lahir kembali untuk melambung tinggi,” kata General Manager Grand Kangen Urip Sumoharjo, Abdul Rozaq Trenggono.

Ia mengatakan, penggantian nama diambil dari penjabaran makna cinta. Cinta sendiri, katanya, bermakna jujur, ikhlas, komitmen rindu, atau kangen.

“Kita mengambil salah satunya yaitu kangen,” ujarnya.

Sementara, grand diartikan sebagai besar atau tinggi. Sehingga, katanya, nama dari hotel ini dapat diartikan sebagai rasa kangen yang besar untuk kembali ke hotel tersebut. Pihaknya pun akan mengaku, akan terus memberikan pelayanan yang baik kepada tamu dan relasi.

Selain itu, pihaknya juga menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dengan ketat dan disiplin. Grand Kangen Urip Sumoharjo sudah melalui tahap verifikasi protokol kesehatan dari Pemerintah Kota Yogyakarta untuk beroperasi di tengah pandemi Covid-19.

“Dengan bersertifikat standar protokol kesehatan yang kami miliki, tentunya dapat menambah keyakinan dan rasa percayaan diri untuk kita, tamu, relasi, kolega untuk memilih Grand Kangen Urip Sumoharjo sebagai pilihan utama di Kota Yogyakarta,” katanya.

Peresmian nama Grand Kangen ditandai dengan bunyi gong yang lalu disambut oleh para tamu yang hadir dengan membunyikan otok-otok (mainan tradisional yang terbuat dari bambu) secara bersama-sama. Setelahnya, acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan pengajian bersama, serta disusul acara yang tak kalah menarik lainnya.

Pendapat Rocky Gerung Soal Menteri Baru

Previous article

Mendidik Anak Menjadi Pengusaha Sukses

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja