Flash InfoTechno

Mantap ! Kecepatan Internet di Indonesia Makin Ngebut

0
kelebihan Starlink
Ilustrasi : Speed test Internet

STARJOGJA.COM, TEKNO – Kecepatan Internet di Indonesia Makin Ngebut. Speedtest.net, sebuah situs yang menyediakan pengujian kecepatan koneksi internet oleh Ookla, menyampaikan rata-rata kecepatan internet bergerak di Indonesia pada 2020, meningkat dibandingkan dengan 2019.

Dilansir dari laman www.speedtest.net, Kamis (11/2/2021) rata-rata kecepatan unduh dan unggah layanan internet bergerak di Indonesia pada 2020 mencapai 17,26 Mbps dan 11,44 Mbps.

Kecepatan tersebut meningkat dibandingkan dengan 2019 yang sekitar 13,83 Mbps untuk unduh dan 10,42 Mbps untuk unggah.

Sementara itu, untuk latensi mengalami penurunan dari 44 ms pada 2019, menjadi 37 ms pada 2020. Salah satu dampak dari penurunan latensi ini adalah masyarakat menjadi makin nyaman dalam bermain gim.

Lebih lanjut, Speedtest juga menyebutkan Telkomsel sebagai operator seluler tercepat di Indonesia pada Q3-Q4 2020 dengan skor kecepatan 22,22 pada chipset modern.

Sementara itu Indosat dan XL menempati urutan kedua dan ketiga, masing-masing memiliki skor kecepatan 19,13 dan 15,41. Adapun Smartfren dan Tri seimbang dengan skor kecepatan12.27.

Dari sisi rata-rata latensi, selama Q3-Q4 2020, Telkomsel memiliki latensi terendah yaitu 33 ms. Diikuti dengan Tri dan Indosat, masing-masing memiliki rata-rata latensi yaitu 35 ms dan 37 ms. Adapun XL dan Smartfren menempati urutan terbawah. Masing-masing memiliki latensi yaitu 41 ms dan 44 ms.

Lebih lanjut, mengenai skor konsistensi – konsistensi kinerja masing-masing operator – diketahui bahwa Telkomsel memiliki skor konsitensi tertinggi di Indonesia selama Q3-Q4 2020, dengan 83,6 persen hasil menunjukkan kecepatan unduh minimal 5 Mbps dan kecepatan unggah minimum 1 Mbps.

Sementara itu, Indosat dan XL menempati urutan kedua dan ketiga, masing-masing memiliki skor 77,7 persen dan 72,9 persen. Tri menempel ketat XL dengan 72,6 persen dan Smartfren tertinggal jauh di belakang dengan 58,8 persen.

Terakhir, dari sisi ketersediaan jaringan 4G, Speedtest Intelligence® menyatakan IM3 Ooredoo memiliki Ketersediaan 4G terbaik di Indonesia selama Q3-Q4 2020 sebesar 95,5 persen. Tri menempati urutan kedua dengan 95,4 persen. XL ketiga dan Telkomsel terakhir dengan 95 persen dan 91,4 persen.

Razia Acak Tes Antigen Bakal Dilakukan di Lokasi Wisata Jogja

Previous article

Pedagang Positif, Dua Pasar di Bantul Ditutup Sepekan

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info