Starjogja.com, Flash Info – Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyebut meroketnya jumlah kasus harian Covid-19 beberapa waktu terakhir disebabkan adanya varian baru, yakni Delta.
Varian baru virus Corona ini juga dinilai menjadi pemicu tsunami Covid-19 di India beberapa waktu lalu.
“Salah satu penyebab naiknya kasus karena masuknya varian Delta di Indonesia. Ini adalah varian virus Corona yang sedang diwaspadai bersama dan jadi penyebab ledakan kasus infeksi yang terjadi di India beberapa waktu lalu,” katanya, Minggu (27/6).
Baca juga : Varian Delta Covid-19 Menyebar ke 80 Negara
Bukan saja di Indonesia, dia menjelaskan berdasarkan laporan dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), varian virus Delta kini mendominasi infeksi Covi-19 di seluruh dunia sehingga varian ini menjadi hal yang harus diwaspadai.
WHO bahkan menyebut strain yang pertama kali terdeteksi di India pada Desember 2020, kini menjadi strain yang mendominasi infeksi Covid-19,” sebutnya.
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Comments